Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/94371
Title: Isolasi dan Karakterisasi Fisikokimia Kolagen dari Ceker Ayam dengan Metode Hidro-Ekstraksi
Authors: Suparno, Ono
Prasetyo, Naufal Bayu
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Ceker ayam merupakan limbah dari rumah potong ayam dengan volume limbah yang cukup besar. Selama ini, potensi ceker ayam belum termanfaatkan secara maksimal, sehingga ceker ayam hanya menjadi limbah dari rumah potong ayam. Salah satu cara untuk meningkatkan nilai tambah ceker ayam adalah dengan memanfaatkan kolagen yang terkandung di dalamnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan perlakuan terbaik pada tahap pretreatment, tahap hidrolisis, serta karakterisasi untuk identifikasi kolagen yang diisolasi dari ceker ayam. Ekstraksi kolagen terdiri atas tiga tahap yaitu tahap pretreatment, hidrolisis, dan hidro-ekstraksi. Tahap pretreatment menggunakan konsentrasi NaOH sebesar 0.5-2 M, serta waktu perendaman 2-8 jam. Tahap hidrolisis menggunakan konsentrasi CH3COOH sebesar 0.1-0.5 M, serta waktu perendaman 1-3 jam. Kondisi terbaik pretreatment adalah konsentrasi NaOH 0.5 M dengan waktu perendaman 6 jam, sedangkan kondisi terbaik tahap hidrolisis adalah konsentrasi CH3COOH 0.5 M dengan waktu perendaman 1 jam. Rendemen kolagen yang dihasilkan 0.14%. Pengujian FTIR menunjukkan asam amino kolagen yang diisolasi terdiri atas gugus amida A, amida B, amida I, amida II, dan amida III. Kandungan asam amino yang dominan adalah glisin, L-serin, L-prolin, L-asam glutamat, dan L-alanin.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/94371
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F18nbp.pdf
  Restricted Access
15.01 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.