Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/93969
Title: Tingkah Laku Mimi (Limulidae, 1819 Leach) Terhadap Lampu LED Warna Hijau.
Authors: Wahju, Ronny Irawan
Riyanto, Mochammad
Supadminingsih, Fahresa Nugraheni
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Hasil tangkapan sampingan atau bycatch merupakan hasil tangkapan yang tertangkap secara tidak sengaja atau objek yang bukan merupakan ikan target tangkapan oleh nelayan. Salah satu hasil tangkapan sampingan adalah mimi yang tertangkap pada pengoperasian bottom gillnet untuk menangkap rajungan di Mayangan, Subang Jawa Barat. Mimi merupakan salah satu sumber genetika yang dilindungi dan merupakan spesies yang terancam punah, sementara di Mayangan mimi tertangkap menyebabkan kerusakan jaring dan waktu penyortiran tangkapan lebih lama. Kuantifikasi jumlah mimi sebagai tangkapan sampingan dan pendekatan tingkah laku mimi dengan penggunaan teknologi yang ada perlu dilakukan. Hal tersebut sangat perlu dilakukan sebagai dasar infromasi ilmiah mengenai mimi sebagai hasil tangkapan sampingan dan pendekatan tingkah laku mimi terhadap cahaya lampu. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis jumlah dan ukuran mimi tertangkap pada gillnet rajungan di Perairan Mayangan, Subang, Jawa Barat, Mengidentifikasi jenis dan kondisi mimi yang tertangkap di Mayangan, Subang, Jawa Barat dan mengidentifikasi respons tingkah laku mimi terhadap cahaya lampu pada skala laboratorium. Penelitian lapangan dilakukan dengan metode observasi pada Agustus 2017 dengan mengikuti kegiatan pengoperasian bottom gillnet selama 22 trip di Perairan Mayangan, Subang Jawa Barat. Komposisi hasil tangkapan dianalisis menggunakan catch per unit effort (CPUE (hasil tangkapan/km x 12 jam-1) pada kedalaman <5 m dan >5 m. Penelitian laboratorium dilakukan untuk mengetahui respons mimi terhadap lampu menggunakan lampu celup LED hijau di Laboratorium Tingkah Laku Ikan (TLI) Departemen Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan Institut Pertanian Bogor selama November-Desember 2017. Hasil penelitian lapangan menunjukkan bahwa hasil tangkapan bottom gillnet sebanyak 957 ekor (46%) mimi, 419 ekor (20%) rajungan dan 702 ekor (34%) berbagai jenis ikan lainnya. Spesies mimi tertangkap didominasi Tachypleus gigas sebanyak 868 ekor (91%), T.tridentatus 37 ekor (4%) dan Carnicoscorpius rotundicauda sebanyak 51 ekor (5%). Kondisi mimi tertangkap didominasi pada kondisi molting 496 ekor (53%), karapas keras 409 ekor (43%), kondisi bertelur 25 ekor (3%) dan kondisi cacat atau rusak sebanyak 11 ekor (1%). Perbandingan jenis kelamin didominasi oleh betina yaitu jantan: betina sebanyak 1:5.6. Rata-rata CPUE (rerata±SE/E (km x 12 jam)) didapatkan rajungan sebanyak 27.82±12.402 ekor/km dan mimi sebanyak 54.86±4.008 ekor/km. CPUE pada kedalaman berbeda didapatkan pada kedalaman <5 m rajungan sebanyak 19±3.68 ekor/km dan mimi 75.36±17.26 ekor/km, sementara pada kedalaman >5 m hasil tangkapan didominasi rajungan sebanyak 39.38±3.68 ekor/km dan mimi 21.21±17.26 ekor/km. Rata-rata rajungan tertangkap pada perbedaan kedalaman <5 m didapatkan pada lebar karapas 10±0.32 cm dengan frekuensi 3.7%, sementara pada kedalaman >5 m sebesar 11.43±0.46 cm dengan frekuensi 6.0% (P<0.05). Mimi yang tertangkap pada kedalaman <5 m memiliki panjang total sebesar 21.63±0.26 cm dengan frekuensi 6.7% dan pada kedalaman >5 m memiliki ukuran 35.14±0.67 cm dengan frekuensi 0.7% (P<0.05). Upaya pengurangan mimi sebagai bycatch salah satunya dengan pendekatan tingkah laku dengan melihat kebiasaan mimi yang hidup sebagai hewan yang beraktivitas pada malam hari dan tidak menyukai cahaya belum dilakukan. Hasil penelitian laboratorium respons mimi terhadap cahaya lampu LED hijau menunjukkan sebanyak 63 response (77%) mimi tertarik terhadap cahaya dengan rata-rata waktu respons selama 18.66 detik, dimana respons ini berlawanan dengan aktivitas mimi di alam. Respons mimi terhadap area gelap atau tanpa lampu sebanyak 19 respons (23%) dengan rata-rata waktu respons 26.92 detik. Respons tingkah laku mimi terhadap lampu LED hijau memberikan respons positif phototaksis terhadap cahaya, serta memiliki respons kecepatan terhadap cahaya lebih cepat dibandingkan kondisi gelap. Penggunaan lampu sebagai salah satu alternatif pengurangan mimi sebagai hasil tangkapan sampingan masih perlu dilakukan kajian lebih mendalam baik dengan penggunaan warna lain serta uji coba di lapangan.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/93969
Appears in Collections:MT - Fisheries

Files in This Item:
File SizeFormat 
2018fns.pdf
  Restricted Access
19.74 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.