Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/93387
Title: Sifat Fisis dan Mekanis Papan Partikel dari Kayu Cepat Tumbuh pada Berbagai Perlakuan Pendahuluan Panas
Authors: Febrianto, Fauzi
Auza, Muhammad
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Pasokan kayu saat ini didominasi dari hutan tanaman dan hutan rakyat yang berkualitas lebih rendah dibandingkan dengan hutan alam. Kayu cepat tumbuh (fast growing species) yang dikonversi menjadi komposit papan partikel merupakan salah satu cara untuk mengatasi hal tersebut. Perlakuan pendahuluan perendaman panas dan steam dilakukan untuk meningkatkan kualitas papan partikel. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh perlakuan pendahuluan perendaman panas dan steam terhadap sifat fisis dan mekanis papan partikel. Penelitian ini menggunakan jenis kayu sengon (Paraserianthe falcataria) dan jabon (Anthocephallus cadamba) serta perekat urea formaldehyde. Partikel kayu direndam panas pada suhu 80 ºC selama 2 jam dan perlakuan steam dilakukan pada suhu 126 ºC 1.4 kg cm-2 selama 1 jam. Papan partikel dibuat dengan ukuran (30×30×0.9) cm³. Pengujian sifat fisis dan mekanis mengacu pada standar JIS A 5908-2003. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan pendahuluan perendaman panas dan steam dapat meningkatkan sifat fisis dan mekanis papan partikel.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/93387
Appears in Collections:UT - Forestry Products

Files in This Item:
File SizeFormat 
E18mau.pdf
  Restricted Access
8.88 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.