Please use this identifier to cite or link to this item:
http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/93199| Title: | Kebakaran Hutan dan Upaya Pengendaliannya di KPH Pasuruan Divisi Regional Jawa Timur |
| Authors: | Saharjo, Bambang Hero Qistan, Nadhilah Amalina |
| Issue Date: | 2018 |
| Publisher: | Bogor Agricultural University (IPB) |
| Abstract: | Kebakaran hutan merupakan salah satu gangguan hutan yang sering terjadi di Indonesia. Kebakaran hutan dapat disebabkan oleh dua faktor yaitu faktor alam dan faktor manusia, namun sebagian besar penyebab kebakaran hutan adalah faktor manusia. Tujuan penelitian untuk mengkaji faktor penyebab kebakaran hutan dan pengendaliannya di KPH Pasuruan. Pengumpulan data menggunakan metode triangulasi data. Analisis data dilakukan melalui analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan kebakaran hutan di KPH Pasuruan disebabkan oleh faktor kesengajaan masyarakat dalam melakukan pembersihan lahan dengan cara membakar hutan (59%), pendakian (15%), dan penggembalaan (13%). Sarana-prasarana yang penting tidak ditemukan di KPH Pasuruan, seperti mobil pemadam kebakaran dan menara pantau. Upaya pengendalian kebakaran hutan di KPH Pasuruan meliputi pencegahan, pemadaman, dan penanganan pascakebakaran. Penanganan pasca kebakaran yang dilakukan dalam penegakan hukum masih terkendala dalam penangkapan pelaku pembakaran hutan. |
| URI: | http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/93199 |
| Appears in Collections: | UT - Silviculture |
Files in This Item:
| File | Size | Format | |
|---|---|---|---|
| E18naq.pdf Restricted Access | 12.68 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.