Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/93191
Title: Preferensi Makan Kelelawar Pemakan Buah (Cynopterus brachyotis).
Authors: Priyambodo, Swastiko
Supardan, Isdi Catra
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Buah-buahan merupakan salah satu produk subsektor hortikultura yang cukup potensial dalam memberikan kontribusi terhadap pembangunan ekonomi. Terdapat beberapa kendala dalam peningkatan produksi buah-buahan, salah satu penyebabnya adalah serangan organisme pengganggu tanaman (OPT) meliputi vertebrata hama. Salah satu vertebrata hama yang berpotensi menyebabkan kerusakan pada subsektor ini adalah kelelawar pemakan buah. Diperlukan cara pengendalian yang tepat untuk menekan serangan hama tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah mendapatkan informasi mengenai preferensi pakan yang dapat digunakan untuk mengendalikan kelelawar pemakan buah tanpa menimbulkan dampak negatif terhadap lingkungan. Terdapat tiga tahap pengujian yaitu pengujian terhadap tujuh jenis buah, tiga jenis buah dengan tingkat konsumsi tertinggi dari uji sebelumnya, dan lima varietas buah dengan tingkat konsumsi tertinggi pada uji sebelumnya. Ketiga tahap pengujian dilakukan masing-masing selama 14 hari dengan metode pilihan (Choice test method). Tahap pertama yakni uji preferensi dengan memberikan tujuh jenis buah (pisang, lengkeng, mangga, jambu biji, papaya, jambu air dan jeruk). Tingkat konsumsi paling tinggi pada uji tahap pertama yakni pisang 21,248 g, lengkeng 8,698 g, dan mangga 8,023 g. Tahap kedua yakni uji preferensi pada tiga jenis buah dengan tingkat konsumsi tertinggi dari uji sebelumnya yakni pisang, lengkeng, dan mangga. Tingkat konsumsi pisang tetap paling tinggi yakni 20,215 g. Tahap ketiga yakni uji preferensi pada lima varietas pisang (Pisang Siam, Pisang Wulih, Pisang Raja, Pisang Susu dan Pisang Ambon), pada pengujian menunjukkan Pisang Siam paling disukai dengan tingkat konsumsi 6,113 g/ 100 g bobot tubuh. Faktor yang memengaruhi konsumsi pisang siam diantaranya kandungan zat gizi meliputi energi, protein, lemak, karbohidrat, kalsium, fosfor, besi, dan vitamin pisang siam yang lebih tinggi dibandingkan jenis pisang lainnya sehingga memengaruhi aroma pisang siam, selain itu juga dipengaruhi oleh tekstur Pisang Siam yang lembut. Pisang Siam dapat digunakan sebagai tanaman perangkap untuk mengendalikan kelelawar pemakan buah pada pertanaman buah-buahan dengan nilai ekonomi yang tinggi.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/93191
Appears in Collections:UT - Plant Protection

Files in This Item:
File SizeFormat 
A18icd.pdf
  Restricted Access
12.08 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.