Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/92990
Title: PENGARUH PUPUK NITROGEN DAN PUPUK CAIR HAYATI TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI KENIKIR SEBAGAI SA YURAN DAUN
Authors: Kartika, Juang G.
Delyani, Rista
Keywords: diversifikasi jenis sayuran
good agricultural practice (GAP)
jumlah cabang primer
PUPUK CAIR HAYATI
Issue Date: Dec-2016
Publisher: FICUS PRESS
Abstract: Kenikir (Cosmos caudatus Kunth) merupakan salah satu sayuran daun yang biasanya dikonsumsi masyarakat Pulau Jawa. Rasanya relatif tawar dengan sedikit aroma yang dapat diabaikan serta tekstur yang halus seperti daun bayam, sehingga memiliki potensi untuk diperkenalkan sebagai diversifikasi jenis sayuran di Indonesia. Good agricultural practive (GAP) yang baik perlu dibuat untuk meningkatkan produktivitas daun kenikir. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan dosis pupuk nitrogen terbaik dan mempelajari pengaruh pupuk cair hayati terhadap pertumbuhan dan produksi kenikir sebagai sayuran daun. Percobaan ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok dengan dua faktor perlakuan yaitu dosis nitrogen dan pupuk cair hayati (PCH). Perlakuan nitrogen yang diberikan yaitu 0 kg/ha N, 45 kg/ha N, 90 kg/ha N, serta 135 kg/ha N sedangkan perlakuan PCH yaitu diberi PCH dan tidak diberi PCH sehingga terdapat delapan kombinasi perlakuan. Percobaan dilakukan dengan 4 ulangan. Hasil percobaan menunjukkan tidak ada interaksi antar kedua faktor perlakuan. Secara tunggal, pemupukan nitrogen pada kenikir dapat memberikan nilai rata-rata jumlah cabang primer tertinggi yaitu 5,87 cabang pada umur 3 MST. Garis regresi yang kuadratik pada parameter bobot panen per bedeng memberikan produksi maksimal pada perlakuan 92.73 kg/ha N yaitu sebesar 2,363.88 g. Jumlah ini menunjukkan adanya peningkatan produksi sebesar 31.79% dibandingkan perlakuan tanpa pupuk nitrogen yaitu sebesar 1,793.7 g. Pemberian PCH pada kenikir tidak meningkatkan pertumbuhan maupun produksi kenikir.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/92990
ISBN: 978-602-70240-0-7
Appears in Collections:Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
Pro2016-JGK1-pengaruh pupuk.pdf3.2 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.