Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/92151
Title: Analisis Nilai Tambah Pengolahan Limbah B3 dan Biomassa Industri Semen Citeureup.
Authors: Putri, Eka Intan Kumala
Freshtriana
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Sektor industri semen memerlukan energi batubara sebagai bahan bakar untuk proses kalsinasi. Sikap ketergantungan industri semen terhadap batubara menimbulkan berbagai dampak baik dari sisi ekonomi dan sisi lingkungan sehingga diperlukan energi alternatif sebagai langkah dalam upaya pembangunan berkelanjutan. Pabrik 8 PT ZX Citeureup merupakan pabrik yang sering memanfaatkan Bahan Bakar Alternatif (BBA) dengan menggunakan limbah sebagai subsitusi batubara. Tujuan penelitian ini adalah : (1) Mengidentifikasi persepsi masyarakat sekitar Plant 8 terhadap pengolahan limbah sebagai BBA; (2) Mengestimasi penghematan batubara dan penghematan biaya bahan bakar dari pemanfaatan BBA di Plant 8; (3) Mengestimasi nilai tambah dari penjualan limbah serbuk bagi pihak supplier sebagai pengumpul dan distributor. Metode yang digunakan adalah analisis deskriptif, analisis subsitusi kalor, analisis perbandingan, dan analisis nilai tambah Hayami. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) Sebesar 35 responden tidak merasakan bau yang berasal dari pengolahan limbah sebagai BBA; (2) Penghematan kalor dengan menggunakan limbah sebagai subsitusi batubara adalah sebesar 13.71% dengan nilai ekonomi sebesar Rp 2 086 632 149 dan penghematan biaya bahan bakar dengan memanfaatkan limbah sebagai BBA yaitu sebesar Rp 14 904 110 870 dengan tingkat penghematan sebesar 8.45%; (3) Nilai tambah yang dihasilkan dari usaha supplier limbah serbuk gergaji sebesar Rp 322.17/kg (58.58%) dengan keuntungan sebesar Rp 244.83/kg (75.93%). Hal ini dapat disimpulkan pemanfaatan BBA telah memberikan manfaat ekonomi terhadap berbagai pihak.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/92151
Appears in Collections:UT - Resources and Environmental Economic

Files in This Item:
File SizeFormat 
H18fre.pdf
  Restricted Access
28.34 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.