Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/92095
Title: Analisis Rancangan Ruang Kemudi Mini Combine Harvester Menggunakan RULA
Authors: Herodian, Sam
Saputra, Tito Dwi
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Penerapan antropometri pada perancangan ruang kemudi adalah faktor utama agar ketidaksesuaian dimensi dan posisi tuas-tuas yang menyebabkan buruknya postur kerja operator dapat dihindari. Tujuan dari penelitian ini adalah melakukan analisis postur dari model ruang kemudi awal mini combine harvester dan modifikasi model ruang kemudi mini combine harvester berdasarkan prinsip antropometri menggunakan rapid upper limb assessment (RULA). Evaluasi dilakukan dengan mendapatkan hasil skor RULA dari desain usulan dan desain awal, untuk selanjutnya akan dibandingkan. Hasil skor RULA pada desain awal didapat rentang skor RULA 3 hingga 6 pada pengoperasian setiap tuasnya. Hasil dari desain usulan didapat rentang skor RULA 1 hingga 2 pada pengoperasian setiap tuasnya. Hal tersebut menunjukkan bahwa desain ruang kemudi usulan dari mini combine harvester sudah mampu digunakan dengan nyaman oleh petani Jawa.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/92095
Appears in Collections:UT - Agricultural and Biosystem Engineering

Files in This Item:
File SizeFormat 
F18tds.pdf
  Restricted Access
24.84 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.