Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/91962
Title: Karakteristik Karkas dan Daging Sapi Peranakan ongole dan Brangus pada Umur yang Berbeda
Authors: Priyanto, Rudy
Aditia, Edit Lesa
Pangestu, Muhammad Bintang
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Bangsa sapi Bos Taurus, Bos indicus, dan juga persilangan akan memiliki perbedaan karakteristik karkas dan daging. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis karakteristik karkas dan kualitas daging sapi PO dan Brangus pada umur yang berbeda. Peubah yang diamati adalah bobot hidup, bobot karkas, persentase karkas, luas udamaru, dan skor marbling. Sifat fisik daging yang diamati daging bagian longisimus dorsi dengan peubah yang diamati terdiri dari pH, daya mengikat air, keempukan, susut masak, warna daging, dan warna lemak. Data dianalisis dengan menggunakan rancangan acak lengkap pola faktorial dan dilanjutkan dengan uji Tukey. Hasil analisis menunjukan bahwa bangsa dan umur berpengaruh nyata terhadap bobot hidup, bobot karkas, persentase karkas, dan skor marbling, sedangkan bangsa berpengaruh nyata hanya terhadap indikator luas udamaru. Hasil analisis penelitian menunjukan bahwa perlakuan bangsa berpengaruh nyata terhadap keempukan, daya mengikat air, dan susut masak. Tidak adan interaksi dari kedua faktor. Bangsa sapi brangus pada umur I1-I2 dan I3-I4 memiliki bobot hidup, persentase karkas, dan skor marbling yang lebih tinggi dari sapi PO. Sapi brangus memiliki kualitas daging yang lebih baik terutama pada keempukan, skor marbling, dan daya mengikat air (DMA) dibandingkan dengan sapi PO.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/91962
Appears in Collections:UT - Animal Production Science and Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
D18mbp.pdf
  Restricted Access
9.48 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.