Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/91915
Title: Bakteri Endofit Asal Pisang Kipas (Ravenala madagascariensis) untuk Pengendalian Nematoda Parasit pada Tanaman Pisang.
Authors: Munif, Abdul
Wulandari, Rafika Ridwan
Issue Date: 2018
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Nematoda parasit pisang merupakan salah satu organisme pengganggu tanaman (OPT) penting. Beberapa nematoda parasit pada tanaman pisang adalah Radopholus similis, Pratylenchus sp., Helicotylenchus multicinctus, dan Meloidogyne sp.. Bakteri endofit adalah bakteri yang hidup di dalam jaringan tanaman yang dapat memberikan banyak manfaat bagi tanaman yaitu sebagai agens pengendali hayati dengan cara meningkatkan pertumbuhan tanaman, menyediakan nutrisi, menghasilkan hormon pertumbuhan, dan menginduksi ketahanan tanaman. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengisolasi dan memperoleh isolat bakteri endofit dari tanaman pisang kipas yang dapat menekan populasi nematoda parasit tanaman pisang serta mengetahui pengaruhnya terhadap pertumbuhan tanaman pisang. Bakteri endofit diisolasi dari akar pisang kipas dengan metode sterilisasi permukaan dan menggunakan tryptose soy agar (TSA) dan nutrient agar (NA) sebagai media tumbuh. Bakteri yang berhasil diisolasi sebanyak 113 isolat. Isolat bakteri endofit diseleksi dengan uji keamanan hayati menggunakan tembakau dan agar darah, uji in vitro terhadap Fusarium oxysporum patogen, uji in vitro terhadap nematoda parasit pisang, dan uji pemacu pertumbuhan menggunakan benih mentimun. Hasil seleksi didapatkan 5 isolat terpilih yaitu TAP18, TAP34, NAP05, NAP19, dan NAP21 yang mampu menghambat pertumbuhan F. oxysporum hingga 66.55% dan menyebabkan mortalitas nematoda parasit pisang hingga 63.69% pada uji in vitro. Isolat bakteri endofit diuji secara in vivo pada tanaman pisang hasil kultur jaringan dengan metode perendaman dan penyiraman. Perlakuan dengan bakteri endofit mampu meningkatkan pertumbuhan tanaman pisang serta menekan keparahan penyakit dan populasi nematoda sebesar 37% hingga 82% pada percobaan di rumah kaca.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/91915
Appears in Collections:UT - Plant Protection

Files in This Item:
File SizeFormat 
A18rrw.pdf
  Restricted Access
16.14 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.