Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/91795
Title: Biodegradasi Minyak Mentah dan Hidrokarbon Aromatik Polisiklik oleh Isolat Jamur Pelapuk Putih
Authors: Acmadi, Suminar Setiati
Yanto, Dede Heri Yuli
Sriyani, Dwi
Issue Date: 2017
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Tumpahan, ledakan, dan malfungsi dapat terjadi selama aktivitas eksplorasi minyak dan gas lepas pantai. Minyak tumpah dapat dengan cepat mematikan organisme yang berada di garis pantai. Hidrokarbon aromatik polisiklik (HAP) adalah kelas hidrokarbon yang umumnya lebih beracun daripada yang jenuh. Oleh karena itu, perlu dilakukan bioremediasi lingkungan. Teknik ini memanfaatkan dan memanipulasi kemampuan detoksifikasi organisme hidup untuk mengubah limbah organik berbahaya menjadi produk yang tidak berbahaya. Jamur pelapuk putih (WM 01) dari Taman Nasional Laiwangi Wanggameti, Sumba, NTT, mampu menghasilkan enzim antara lain lakase dan mangan peroksidase (MnP) untuk mendegradasi minyak dan HAP. Minyak mentah konsentrasi 1000 dan 100000 ppm dapat didegradasi masing-masing 79 dan 55% dalam 30 hari. Sementara biodegradasi fenantrena, antrasena, dan benzo[a]pirena dalam 45 hari berturut-turut, 26, 25, dan 19%. Biodegradasi HAP menunjukkan aktivitas enzim lakase dan MnP masing-masing 43 dan 7 UL-1 dengan waktu inkubasi selama 45 hari dalam media cair. Hasil ini menunjukkan bahwa jamur WM 01 mampu mendegradasi minyak dan HAP.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/91795
Appears in Collections:UT - Chemistry

Files in This Item:
File SizeFormat 
G17dsr.pdf
  Restricted Access
16.15 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.