Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/90373
Title: Pengelolaan Panen dan Pascapanen Bunga Potong Jengger Ayam (Celosia cristata) di Perusahaan A.J.P. Van Santen, Maasdijk, Belanda Selatan.
Authors: Sukma, Dewi
Krisantini
Nisa, Manik Zakiyyatun
Issue Date: 2017
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Magang dilaksanakan di Perusahaan A.J.P. Van Santen dari 05 April sampai dengan 30 Juni 2017. Kegiatan magang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan, pengetahuan dan keterampilan dalam aspek budi daya bunga potong Celosia cristata secara umum dan secara khusus untuk mempelajari proses pengelolaan panen dan pascapanen bunga potong celosia. Metode yang digunakan adalah metode langsung dan tidak langsung. Metode langsung dilaksanakan dengan melakukan pengamatan secara langsung di lapang serta mengikuti semua kegiatan teknis budi daya bunga celosia mulai dari penanaman sampai dengan panen. Metode tidak langsung dilaksanakan dengan memperoleh dan mempelajari data sekunder berupa arsip perusahaan, laporan perusahaan dan studi pustaka. Budi daya serta pengelolaan panen dan pascapanen bunga Celosia cristata di Perusahaan A.J.P. Van Santen sudah dilakukan dengan baik. Hal tersebut ditunjukan dengan hasil total produksi optimum sebesar 80,79 % dengan 85 % produksi kelas mutu A1 dan telah memenuhi standar perusahaan pada beberapa parameter yang diamati yaitu kondisi lingkungan tumbuh, pertumbuhan tanaman, umur panen, produksi, kehilangan panen, stadia panen dan standar mutu panen.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/90373
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A17mzn.pdf
  Restricted Access
19.66 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.