Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/90287
Title: Pengaruh Komposisi Nutrisi dan Media Tanam terhadap Cabai Hias (Capsicum annuum L.) dalam Pot
Authors: Suketi, Ketty
Syukur, Muhamad
Putra, Bagas Akmala
Issue Date: 2017
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Tanaman cabai memiliki potensi sebagai tanaman hias karena keragaman warna dan bentuk buah yang dimilikinya. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari serta menentukan media tanam dan pupuk yang tepat untuk meningkatkan keragaan 3 varietas cabai hias (Syakira, Lembayung, dan Ayesha) dalam pot. Penelitian dilaksanakan di rumah kaca Kebun Percobaan Cikabayan, IPB pada bulan Januari sampai Mei 2017. Percobaan menggunakan Split Plot RKLT. Petak utama adalah pemupukan: P0 (tanpa pemupukan), P1 (AB mix), dan P2 (NPK + Gandasil D) dan anak petak adalah media tanam dengan perbandingan sama 2:1:1 (v/v): M1 (arang sekam : tanah : pupuk kandang), M2 (perlit : tanah : pupuk kandang), dan M3 (kokopit : tanah : pupuk kandang). Pupuk NPK + Gandasil D menghasilkan tinggi tanaman, jumlah cabang, bunga, dan buah cabai tertinggi. Pupuk AB mix menghasilkan diameter buah terbesar pada varietas Ayesha serta panjang buah yang terpanjang pada varietas Syakira dan Ayesha. Perlakuan media arang sekam dan kokopit menghasilkan jumlah cabang dan bunga lebih banyak dibandingkan media perlit. Berdasarkan hasil uji kesukaan, kombinasi media arang sekam dengan pupuk NPK + Gandasil D dan pupuk AB mix menghasilkan keragaan terbaik varietas Syakira pada 12 minggu setelah tanam (MST). Pada varietas Lembayung kombinasi media kokopit dan pupuk AB mix pada 10 MST dan 12 MST menunjukkan keragaan terbaik. Keragaan terbaik varietas Ayesha pada 10 MST dan 12 MST ditunjukkan oleh tanaman dengan kombinasi media arang sekam dan pupuk AB mix.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/90287
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A17bap.pdf
  Restricted Access
19.56 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.