Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/90223
Title: Manfaat Ekonomi dan Kesediaan Masyarakat untuk Kontribusi dalam Pengelolaan Sampah Berkelanjutan (Studi Kasus : Waste4Change Perumahan Vida Bumipala Kota Bekasi).
Authors: Istiqomah, Asti
Ridharta, Riki Aditya
Issue Date: 2017
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Pembangunan daerah seringkali menimbulkan trade off dengan lingkungan hingga menyebabkan berbagai permasalahan salah satunya yaitu meningkatnya volume timbulan sampah. Upaya untuk pengelolaan sampah menjadi suatu kewajiban yang sebagaimana termuat dalam Undang-Undang No. 18 tahun 2008. Perumahan Vida Bumipala Bekasi saat ini telah melakukan upaya pengelolaan sampah yang dikelola oleh lembaga swasta yaitu Waste4change. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis persepsi masyarakat terhadap pengelolan sampah, menganalisis kesediaan masyarakat untuk berkontribusi terhadap pengelolan sampah dan faktor yang memengaruhi kesediaan masyarakat untuk memilah sampah serta menganalisis manfaat ekonomi pengelolaan sampah. Metode yang digunakan adalah analisis skala likert, Contingent Valuation Method, regresi logistik biner dan analisis pendapatan. Pengelolaan sampah yang dilakukan Waste4Change meliputi proses pemilahan sampah di rumah tangga hingga penjualan sampah. Persepsi masyarakat saat ini sudah merasakan manfaat secara sosial dan lingkungan namun belum merasakan manfaat dari aspek ekonomi. Nilai kesediaan masyarakat terhadap pengelolaan sampah dengan pola pengelolaan sampah saat ini sebesar Rp 10.106/kepala keluarga/bulan sedangkan jika tidak memilah sampah iuran yang dibayarkan lebih tinggi dari kondisi saat ini. Faktor yang memengaruhi besaran nilai kesediaan masyarakat yaitu total pendapatan keluarga, lama pendidikan, jumlah tanggungan keluarga, persepsi terhadap lingkungan, dan persepsi terhadap waste4change. Faktor yang berpengaruh terhadap kesediaan masyarakat untuk memilah sampah yaitu jenis kelamin dan biaya konsumsi. Manfaat ekonomi dari pengelolaan sampah Waste4Change pada kondisi saat ini yaitu Rp 397.083.000/tahun, Waste4Change dapat mengambil surplus produsen dengan meningkatkan iuran warga untuk keberlanjutan sistem pengelolaan sampah.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/90223
Appears in Collections:UT - Resources and Environmental Economic

Files in This Item:
File SizeFormat 
H17rar.pdf
  Restricted Access
31.36 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.