Please use this identifier to cite or link to this item:
http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/89993| Title: | Evaluasi Implementasi Kebijakan pada Pengelolaan Hutan Kota (Studi Kasus: Hutan Kota Pondok Labu, Kecamatan Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Provinsi DKI Jakarta). |
| Authors: | Hero, Yulius Hakim, Wira Nastainul |
| Issue Date: | 2017 |
| Publisher: | Bogor Agricultural University (IPB) |
| Abstract: | Hutan kota adalah suatu hamparan lahan yang bertumbuhan pohon-pohon yang kompak dan rapat di dalam wilayah perkotaan baik pada tanah negara maupun tanah hak, yang ditetapkan sebagai hutan kota oleh pejabat yang berwenang. Dalam pembangunan Hutan Kota diperlukan penerapan peraturan yang telah tercantum dalam Peraturan Menteri Kehutanan Republik Indonesia Nomor: P.71/Menhut-II/2009 tentang Pedoman Penyelenggaraan Hutan Kota. Tujuan penelitian ini adalah mengevaluasi implementasi kebijakan yang dilakukan oleh Dinas Kelautan Pertanian dan Ketahanan Pangan sesuai dengan Peraturan Menteri Kehutanan RI Nomor: P.71/Menhut-II/2009 terhadap pengelolaan Hutan Kota Pondok Labu. Evaluasi implementasi kebijakan dilakukan dengan metode purposive sampling untuk mencari kelompok responden dan key informan. Informan dan responden dicari dengan menggunakan metode snowball sampling. Hasil evaluasi implementasi kebijakan pada pengelolaan hutan kota yang termasuk kategori baik adalah tingkat pengamanan dengan nilai rata-rata 3.46. Tingkat pengelolaan yang termasuk kategori cukup adalah tingkat penyusunan rencana pengelolaan, pemeliharaan, perlindungan, pemanfaatan, pemantauan, dan evaluasi, berturut-turut sebesar nilai rata-rata 3.23, 3.05, 3.39, 3.21, 3.31, dan 3.35. Tingkat kesesuaian implementasi kebijakan pengelolaan Hutan Kota Pondok Labu berdasarkan P.71/Menhut-II/2009 termasuk dalam kategori cukup dengan nilai rataan sebesar 3.29. |
| URI: | http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/89993 |
| Appears in Collections: | UT - Forest Management |
Files in This Item:
| File | Size | Format | |
|---|---|---|---|
| E17wnh.pdf Restricted Access | 11.48 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.