Please use this identifier to cite or link to this item:
http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/89953| Title: | Sifat Kimia dan Penurunan Residu Nitrit Kornet Sapi dengan Penambahan Pure Bit Merah (Beta vulgaris L.). |
| Authors: | Suryati, Tuti Soenarno, M. Sriduresta Istiqomah |
| Issue Date: | 2017 |
| Publisher: | IPB (Bogor Agricultural University) |
| Abstract: | Penelitian ini dilakukan untuk mengevaluasi pengaruh penambahan kombinasi bumbu dengan pure bit atau nitrit terhadap sifat kimia dan residu nitrit kornet sapi. Peubah yang diamati adalah sifat kimia dan kadar residu nitrit yang dihasilkan. Penelitian dirancang dengan rancangan acak lengkap pola faktorial (3x2). Faktor pertama yaitu kombinasi bumbu dengan pure bit (tanpa bumbu dengan bit, bumbu dengan bit, dan bumbu tanpa bit). Faktor kedua adalah penambahan nitrit (0 ppm dan 125 ppm). Kornet yang dihasilkan mengandung residu nitrit 2.81-6.07 mg kg-1. Penggunaan bit nyata meningkatkan residu nitrit pada kornet yang dikuring dengan garam nitrit. Penambahan bumbu tanpa bit menghasilkan residu nitrit lebih rendah daripada penambahan bumbu dan bit, serta tanpa bumbu dan bit (P<0.05). Penambahan bit meningkatkan kadar air kornet (P<0.05). Bumbu yang ditambahkan nyata meningkatkan kadar abu (P<0.05). Penambahan kombinasi bumbu dengan bit dan nitrit tidak memberikan pengaruh nyata terhadap kadar karbohidrat kornet. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penambahan bit hingga 20% tidak efektif dalam menurunkan residu nitrit. Semua perlakuan menunjukkan residu nitrit yang jauh dibawah batas maksimum yang diizinkan (30 mg kg-1). |
| URI: | http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/89953 |
| Appears in Collections: | UT - Animal Production Science and Technology |
Files in This Item:
| File | Size | Format | |
|---|---|---|---|
| D17ist.pdf Restricted Access | 11.01 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.