Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/89940
Title: Performa Reproduksi pada Participated Cow (PC) dalam Uji Zuriat Periode IIB di Jawa Barat.
Authors: Komala, Iyep
Iskandar, Rudi Dedi
Fazriani, Raisha Yuliasari
Issue Date: 2017
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Uji zuriat adalah metode yang digunakan untuk mengetahui mutu genetik calon pejantan berdasarkan produksi susu anak betinanya. Penelitian memiliki tujuan mengkaji performa reproduksi pada Participated Cow (PC) dalam uji zuriat periode IIB di Jawa Barat. Penelitian dilaksanakan di 5 lokasi yaitu KPBS Pangalengan, KPSBU Lembang, KPGS Cikajang, KUD Gemah Ripah dan UPTD BPPTSP Cikole. Penelitian menggunakan data sekunder realisasi kegiatan IB pada PC uji zuriat periode IIB tahun 2011-2015. Data dikumpulkan melalui survey dan wawancara dengan tim teknis dari Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Provinsi Jawa Barat pada bulan Maret-Juli 2017. Sampel yang diteliti terdiri dari 725 PC, 3 pejantan unggul dan 191 pedet yang dianalisis menggunakan metode statistik deskriptif. Hasil penelitian meliputi nilai S/C, CR dan persentase kelahiran pedet. Nilai S/C dan CR pada PC uji zuriat periode IIB di Jawa Barat termasuk dalam kategori baik dengan nilai S/C sebesar 1.7 dan CR sebesar 57.8%. Nilai S/C per lokasi berada dalam kisaran antara 1.2-2, sementara nilai CR per lokasi berada dalam kisaran 50%-87%. Persentase kelahiran pedet pada PC uji zuriat periode IIB di Jawa Barat berdasarkan jenis kelamin memiliki rasio yang sama antara jantan dan betina yaitu 49.7% dan 50.3%. Pejantan Goldsy memiliki nilai S/C dan CR lebih baik dibandingkan pejantan Fortuner dan Ferventfil.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/89940
Appears in Collections:UT - Animal Production Science and Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
D17ryf.pdf
  Restricted Access
7.99 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.