Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/89691
Title: Analisis Regresi Logistik Ordinal dalam Memodelkan Peringkat Obligasi (Bond Rating) Perusahaan
Authors: Rahman, La Ode Abdul
Afendi, Farit Mochammad
Taufiq
Issue Date: 2017
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Obligasi merupakan salah satu sumber pendanaan bagi perusahaan yang diperoleh dari pasar modal. Sejatinya obligasi merupakan investasi yang aman namun para investor tetap membutuhkan informasi yang lengkap mengenai obligasi sebagai pertimbangan berinvestasi. Informasi yang diperlukan para investor adalah gambaran mengenai kondisi keseluruhan perusahaan. Informasi ini didapatkan dari peringkat obligasi perusahaan. Peringkat obligasi merupakan pernyataan kondisi obligor dan peluang yang mampu serta akan dilakukan berkenaan dengan utang yang dimiliki. Tujuan penelitian ini adalah merumuskan model peringkat obligasi berdasarkan peringkat PT Pefindo (Pemeringkat Efek Indonesia). Metode statistik dalam merumuskan peringkat obligasi adalah regresi logistik ordinal guna melihat hubungan kategori peringkat obligasi dengan instrumen keuangan perusahaan. Peringkat obligasi meliputi AAA, AA, A, BBB, BB, dan B. Data dalam penelitian ini adalah data keuangan 53 perusahaan terdaftar pada Bursa Efek Indonesia pada tahun 2012 yang diperoleh dari Mandiri Sekuritas. Akan tetapi, peringkat obligasi AAA, BB, dan B hanya memiliki satu data sehingga perusahaan dengan kategori tersebut dieliminasi. Hasil dari metode statistik ini mampu memberikan prediksi peringkat obligasi perusahaan dengan baik. Hal ini dapat dibuktikan dari hasil uji APPER memberikan sebesar 78%.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/89691
Appears in Collections:UT - Statistics and Data Sciences

Files in This Item:
File SizeFormat 
G17tau.pdf
  Restricted Access
8.8 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.