Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/89301
Title: Evaluasi dan Rancangan Perbaikan Embung di Leuwikopo Dramaga Bogor.
Authors: Setiawan, Budi Indra
Farhana, Firdausi
Issue Date: 2017
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Fungsi embung Leuwikopo sebagai tampungan dari air hujan dan limpasan masih belum optimum meskipun telah dilakukan pelapisan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi dan permasalahan embung Leuwikopo, menentukan rancangan perbaikan teknis embung Leuwikopo serta menentukan kapasitas tampungan optimum embung. Penelitian ini dilakukan dengan observasi langsung titik kebocoran di embung Leuwikopo, serta pengolahan data pendukung dalam penentuan volume tampungan maupun rancangan perbaikan embung Leuwikopo. Berdasarkan hasil penelitian embung Leuwikopo yang telah diperbaiki mengalami kehilangan air selain evaporasi. Kehilangan air terjadi melalui rembesan air di bagian sambungan geomembran dengan inlet, tangga maupun saluran pembuangan serta melalui rembesan pada rongga-rongga pada retakan beton. Perbaikan yang dipilih yaitu dengan melapisi semua bagian embung dengan geomembran HPDE 1.0 mm dengan biaya perbaikan sebesar Rp. 4,207,564. Kapasitas tampungan embung berdasarkan ketersediaan dan kebutuhan air sebesar 5924.11 m3, dan kapasitas tampungan tersebut melampaui volume embung yaitu sebesar 1794.53 m3.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/89301
Appears in Collections:UT - Civil and Environmental Engineering

Files in This Item:
File SizeFormat 
F17ffa.pdf
  Restricted Access
14.46 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.