Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/89250
Title: Komparasi Ukuran Tubuh Sapi Peranakan Simmental dan Peranakan Limousin dengan Pencitraan Digital.
Authors: Nuraini, Henny
Putra, Bramada Winiar
Sellawatie, Sarah
Issue Date: 2017
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Penilaian ukuran tubuh pada ternak dapat digunakan sebagai indikator produktivitas ternak. Selama ini penilaian ukuran tubuh ternak dilakukan secara manual yaitu pengukuran langsung bagian tubuh ternak yang beresiko terhadap tingkat stres pada ternak dan peneliti. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan ukuran kerangka tubuh sapi peranakan simmental (SIMPO) dan peranakan limousin (LIMPO) memalui pencitraan digital. Ternak yang digunakan dalam penelitian ini adalah sapi Simpo dan Limpo masing-masing 87 ekor dan 69 ekor dengan kisaran umur kurang dari 6 bulan sampai lebih dari 24 bulan. Bagian kerangka yang diukur meliputi ukuran umum sapi, sumbu tubuh, alat gerak depan dan alat gerak belakang. Ukuran tubuh masing-masing ternak dilakukan dengan mengambil gambar (citra digital). Data yang diperoleh dianalisis dengan uji t. Pengukuran morfometrik ternak sapi Simpo dan Limpo menunjukkan hasil yang tidak berbeda nyata (P>0,05). Hasil pengukuran morfometrik ternak menunjukkan bahwa secara umum ukuran tubuh sapi Simpo dan Limpo hampir sama.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/89250
Appears in Collections:UT - Animal Production Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
D17sse.pdf
  Restricted Access
6.06 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.