Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/89008
Title: Eksplorasi Khamir dan Bakteri sebagai Agens Antagonis terhadap Penyebab Penyakit Blas pada Padi (Pyricularia oryzae).
Authors: Sinaga, Meity Suradji
Maknunah, Jauharoh
Issue Date: 2017
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Padi merupakan bahan baku makanan pokok bagi penduduk Indonesia. Produksi padi di Indonesia belum optimal karena adanya organisme pengganggu tanaman (OPT) yang dapat menurunkan kuantitas dan kualitas panen. Saat ini, salah satu penyakit penting pada padi adalah penyakit blas yang disebabkan oleh cendawan Pyricularia oryzae. Pengendalian penyakit blas dapat dilakukan dengan penanaman varietas tahan. Akan tetapi, penggunaan varietas tahan blas menjadi tidak efektif karena patogen ini sudah memiliki banyak ras dan mampu membentuk ras baru dengan cepat. Kemapuan dalam membentuk ras baru dari patogen akan terpicu dengan penggunaan pestisida yang tidak bijaksana. Penelitian ini bertujuan mendapatkan isolat khamir dan atau bakteri yang berpotensi efektif untuk mengendalikan penyakit blas. Penelitian dimulai pada bulan Oktober 2016 hingga Februari 2017. Hasil ekplorasi menunjukkan 5 dari 10 isolat khamir dan bakteri filoplan berpotensi sebagai agens antagonis P. oryzae. Tiga isolat khamir, yaitu Cryptococcus, Rhodotorula, dan Candida, serta dua isolat bakteri, yaitu Bacillus sp. dan isolat PPY1 tidak berpotensi sebagai patogen bagi tanaman maupun manusia. Cryptococcus sp. memiliki keefektifan tertinggi dalam menekan P. oryzae dengan mekanisme penghambatan sintesis melanin, menghasilkan senyawa volatil, hiperparasitisme, dan menghasilkan enzim kitinase. Bacillus sp. cukup efektif dalam menekan P. oryzae pada uji kultur ganda dan produksi senyawa volatil, serta mampu melisis hifa P. oryzae. Candida sp. dan Rhodotorula sp. mampu menekan P. oryzae dengan penetrasi ke hifa, menghambat sintesis melanin, serta dapat menghasilkan enzim kitinase dan senyawa volatil.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/89008
Appears in Collections:UT - Plant Protection

Files in This Item:
File SizeFormat 
A17jma.pdf
  Restricted Access
12.16 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.