Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/88533
Title: Hubungan Gaya Kepemimpinan dan Pola Komunikasi dengan Efektivitas Kinerja Gugus Perwakilan Pemilik Ternak (Kasus Sekolah Peternakan Rakyat di Kabupaten Bojonegoro).
Authors: Saleh, Amiruddin
Darmawan, Musa
Issue Date: 2017
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Pemimpin adalah orang yang dipercaya oleh anggota kelompok untuk mampu membimbing dan mencapai tujuan bersama yang telah disepakati. Pemimpin tak lepas dari gaya kepemimpinan yang diterapkan kepada sebuah kelompok. Gaya kepemimpinan juga menentukan berhasil atau tidak mencapai tujuan bersama yang telah disepakati, dilihat dari efektivitas anggota kelompoknya itu sendiri, seberapa siaga mereka, apakah mereka termotivasi, dan masih banyak faktor dari efektivitas kinerja ini. Pola komunikasi merupakan sebuah proses yang dirancang untuk mempermudah keberlangsungan proses komunikasi. Tujuan penelitian adalah mengidentifikasi sejauh mana gaya kepemimpinan yang diterapkan oleh anggota Gugus Perwakilan Pemilik Ternak (GPPT) dalam lembaga Sekolah Peternakan Rakyat (SPR) ini terhadap efektivitas kinerjanya. Penelitian didesain sensus deskriptif korelasional dengan pendekatan penelitian kuantitatif. Analisis data berupa analisis statistik deskriptif (frekuensi, persentasi, rata-rata dan tabulasi silang), dan analisis statistik inferensial dengan uji koefisien korelasi rank Spearman. Hasil penelitian pada lokasi penelitian cenderung demokratik dan pola komunikasi yang diterapkan komunikasi kelompok kecil. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif signifikan antara gaya kepemimpinan demokratik dengan efektivitas kinerja pada indikator disiplin waktu. Hal tersebut berarti bahwa semakin baik gaya kepemimpinan demokratik yang diterapkan maka semakin tinggi disiplin waktu yang diterapkan dalam efektivitas kinerja. Pada pola komunikasi dengan efektivitas kinerja tidak terdapat hubungan yang signifikan.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/88533
Appears in Collections:UT - Communication and Community Development

Files in This Item:
File SizeFormat 
I17mda.pdf
  Restricted Access
27.45 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.