Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/87755
Title: Respon Fisiologis dan Performa Produksi Kerbau Lumpur Betina pada Ketinggian dan Umur yang Berbeda
Authors: Komariah
Santoso, Koekoeh
Abdurrahman, Rifqi
Issue Date: 2017
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Perkembangan peternakan kerbau di Indonesia masih tergolong rendah dibandingkan hewan ternak lain. Populasi kerbau rendah karena performa produksi menurun, keterbatasan bibit unggul, mutu pakan yang rendah, tingkat pertumbuhan lambat, dan inbreeding tinggi. Faktor lingkungan khususnya suhu dan kelembaban juga dapat mempengaruhi produktivitas dan kondisi fisiologis kerbau. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh perbedaan kondisi lingkungan dan umur terhadap respon fisiologis serta performa produksi kerbau betina. Lokasi penelitian dilakukan di Kecamatan Pacet, Kecamatan Sukaresmi, dan Kecamatan Sindangbarang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Variabel yang diamati adalah performa produksi kerbau yaitu nilai morfologis, dan respon fisiologis yang dinilai berdasarkan suhu rektal dan frekuensi pernafasan. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan Rancangan Acak Lengkap Pola Faktorial (2x2). Hasil penelitian menunjukkan frekuensi pernafasan dan suhu rektal kerbau betina pada siang hari nyata lebih tinggi dibandingkan pada pagi dan sore hari (P<0.05). Morfometrik lebar dada dan BCS pada kerbau betina dipengaruhi (P<0.05) oleh ketinggian tempat yang berbeda. Respon fisiologis dan performa kerbau betina di dataran tinggi lebih baik dibandingkan di dataran rendah.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/87755
Appears in Collections:UT - Animal Production Science and Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
D17rab.pdf
  Restricted Access
10.02 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.