Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86770
Title: Hubungan Perilaku Ibu tentang 1000 Hari Pertama Kehidupan dengan Status Gizi Baduta di Wilayah Pedesaan
Authors: Anwar, Faisal
Madanijah, Siti
Shofiyyatunnisaak, N.A.
Issue Date: 2016
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji perilaku ibu tentang 1000 hari pertama kehidupan dan kaitannya dengan status gizi baduta. Desain penelitian ini adalah cross sectional study. Responden diambil dengan cara pusposive, yaitu 53 ibu yang mempunyai anak berusia 0-23 bulan di Desa Gunung Geulis, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara menggunakan kuesioner dan pengukuran langsung. Uji Pearson menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara sikap dan praktik responden tentang masa perawatan bayi 0-6 bulan dengan status gizi baduta BB/TB (p<0.05). Ada kecenderungan hubungan antara pengetahuan pada masa kehamilan dengan status gizi BB/TB (p=0.075; r=-0.247). Hubungan yang signifikan juga didapatkan antara pengetahuan dengan sikap responden tentang gizi dan 1000 HPK (p=0.043; r=0.279), sedangkan antara pengetahuan dengan praktik responden tentang gizi dan 1000 HPK tidak ada hubungan yang signifikan (p=0.758; r=0.043), demikian pula antara sikap dengan praktik responden tentang gizi dan 1000 HPK (p=0.364; r=0.127).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86770
Appears in Collections:UT - Nutrition Science

Files in This Item:
File SizeFormat 
I16nas.pdf
  Restricted Access
20.2 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.