Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86678
Title: Pertumbuhan Stek Batang dan Pembungaan Pohpohan (Pilea trinervia Wright.) dalam Berbagai Tingkat Naungan.
Authors: Palupi, Endah Retno
Susila, Anas Dinurrohman
Hotmatua, Jonner
Issue Date: 2016
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Pohpohan merupakan tanaman lokal Indonesia yang memiliki manfaat sebagai sayuran, keripik, hingga bahan pengobatan. Perbanyakan tanaman pohpohan umumnya dilakukan dengan stek batang. Penelitian bertujuan mempelajari pertumbuhan stek pohpohan, morfologi tanaman, pembungaan, dan potensi produksi benih pohpohan. Penelitian dilaksanakan pada bulan Maret 2015 sampai April 2016 di Kebun Percobaan Pusat Kajian Hortukultura Tropis II, IPB, Laboratorium Mikro Teknik Departemen Agronomi dan Hortikultura dan Laboratorium Biosistematika Departemen Proteksi Tanaman IPB. Rancangan percobaan yang digunakan adalah rancangan bersarang dengan faktor ulangan tersarang pada naungan. Tingkat naungan yang digunakan adalah 0%, 25%, 50%, dan 75%. Setiap tingkat naungan memiliki 4 ulangan dengan 10 tanaman pada setiap ulangannya. Tanaman pohpohan dapat tumbuh baik pada lahan bernaungan 25% dan 50%. Naungan 50% menghasilkan pertumbuhan tanaman yang sesuai dalam memproduksi daun. Naungan 25% lebih baik dalam memproduksi bunga karena rasio bunga betina:jantan yang lebih tinggi daripada naungan 50% berkisar 1:24,4 pada naungan 25% dan 1:38,5 pada naungan 50%, keberhasilan reproduksi berkisar 0,003.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86678
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A16jho.pdf
  Restricted Access
12.33 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.