Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86664
Title: Karakterisasi Morfologi, Pertumbuhan, dan Kualitas Galur- Galur Cabai Hias (Capsicum annuum L.) IPB.
Authors: Sukma, Dewi
Syukur, Muhamad
Alvida, Devi
Issue Date: 2016
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Berkembangnya cabai hias di Indonesia mendorong kegiatan pengembangan varietas cabai hias dengan karakter unggul dan sesuai dengan selera konsumen. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengevaluasi karakter morfologi, pertumbuhan, dan kualitas dari galur-galur cabai hias IPB, baik yang bersifat kuantitatif maupun kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di Kebun Percobaan Leuwikopo, Darmaga, Bogor, serta Laboratorium Genetika dan Pemuliaan Tanaman, Departemen Agronomi dan Hortikultura, mulai dari bulan Januari hingga Juni 2016. Rancangan percobaan yang digunakan adalah rancangan kelompok lengkap teracak satu faktor yaitu genotipe. Bahan tanam yang digunakan adalah 12 genotipe cabai hias dan 3 varietas pembanding. Secara morfologi seluruh genotipe uji memiliki keragaman terkecuali pada peubah bentuk batang, bentuk ujung daun, dan kedudukan bunga. Dilihat dari karakter pertumbuhannya, genotipe memiliki keragaman karakter tinggi tanaman, tinggi dikotomus, diameter batang, panjang daun, lebar daun, panjang buah, panjang tangkai buah, diameter buah, lebar tajuk, dan waktu munculnya bunga. Kualitas genotipe uji memiliki keragaman dalam hal bobot buah, bobot buah per tanaman, dan jumlah buah per tanaman. Berdasarkan karakter morfologi, pertumbuhan, kualitas daya hasil, dan preferensi konsumen, genotipe S53181-1U-1, F4318020- 1-1, dan genotipe F4318020-1-2 memiliki potensi sebagai calon varietas untuk evaluasi dan pengembangan kedepannya.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86664
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A16dal.pdf
  Restricted Access
18.56 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.