Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86580
Title: Potensi Ampas Rumput Laut Gracilaria sp. sebagai Sumber Mineral dalam Ransum Sapi Perah Periode Laktasi.
Authors: Permana, Idat Galih
Despal, Despal
Fitriya, Zulfa
Issue Date: 2016
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Penelitian analisis mineral ransum peternak dan ampas rumput laut digunakan untuk mengevaluasi kecukupan kebutuhan mineral dan menyusun premix sebagai suplemen mineral. Berdasarkan kandungan mineralnya, ampas rumput laut lebih cocok digunakan sebagai carrier premix untuk sapi perah laktasi karena mineral esensialnya yang rendah. Selain itu penelitian ini bertujuan mengevaluasi ransum sapi perah yang menggunakan rumput laut dan ampas rumput laut Gracilaria sp. secara in vitro. Penelitian in vitro ransum perlakuan menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) 10×4. Perlakuan terdiri atas 10 ransum yang dibedakan berdasarkan jenis konsentratnya. Parameter yang diukur adalah KCBK, KCBO, produksi NH3 dan VFA total dari ransum perlakuan. Data dianalisis menggunakan ANOVA, uji Duncan, uji kontras ortogonal dan polinomial. Hasil in vitro menunjukkan penggunaan 5-20% ampas dan rumput laut dalam konsentrat sapi perah berbeda nyata (P<0.05) terhadap KCBK, dan VFA total dan tidak berbeda nyata (P>0.05) terhadap KCBO dan NH3.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86580
Appears in Collections:UT - Nutrition and Feed Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
D16zfi.pdf
  Restricted Access
10.44 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.