Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86478
Title: Estimasi Nilai dan Manfaat Ekonomi Agrowisata Gunung Mas Cisarua, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat
Authors: Nindyantoro
Nurazrian, Muhamad Rizky
Issue Date: 2016
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Agrowisata merupakan bagian dari objek wisata yang memanfaatkan usaha pertanian (agro) sebagai objek wisata dengan tujuannya yaitu untuk memperluas pengetahuan, pengalaman rekreasi dan hubungan usaha dibidang pertanian. Salah satu Agrowisata di Indonesia adalah Agrowisata Gunung Mas yang berada di Cisarua Puncak, Kabupaten Bogor. Kegiatan wisata alam yang sudah dikembangkan saat ini berupa wisata massal karena didorong oleh target pendapatan yang masih mengandalkan jumlah kunjungan. Penelitian dilakukan untuk mengestimasi nilai dan manfaat ekonomi Agrowisata Gunung Mas Cisarua, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat. Tujuan dari penelitian ini yaitu (1) mengidentifikasi persepsi pengunjung dan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi minat pengunjung ke Agrowisata Gunung Mas, (2) mengestimasi nilai ekonomi Agrowisata Gunung Mas, dan (3) mengestimasi manfaat ekonomi yang diserap oleh masyarakat sekitar dari adanya Agrowisata Gunung Mas. Metode yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif (persepsi), Travel Cost Method (TCM), analisis pendapatan. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) mayoritas responden memberikan persepsi baik karena keberadaan Agrowisata Gunung Mas yang telah dikelola dengan baik dan didukung oleh fasilitas sehingga keberadaan Agrowisata Gunung Mas ini penting untuk dilestarikan dan faktor-faktor sosial ekonomi yang berpengaruh signifikan terhadap jumlah kunjungan di Agrowisata Gunung Mas adalah total pendapatan, tingkat pendidikan, jumlah tanggungan dan lama mengetahui lokasi, (2) nilai ekonomi A growisata Gunung Mas adalah sebesar Rp3.738.822.058 dan (3) manfaat ekonomi Agrowisata Gunung Mas bagi masyarakat memberikan rata-rata pendapatan wisata sebesar Rp2.970.134,92 per bulan. Kegiatan wisata memberikan kontribusi tinggi terhadap pendapatan total (76,13%) dan kontribusi sangat tinggi terhadap covering pengeluaran rumahtangga (94,17%).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86478
Appears in Collections:UT - Resources and Environmental Economic

Files in This Item:
File SizeFormat 
H16mrn.pdf
  Restricted Access
36.56 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.