Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86453
Title: Waktu Tinggal Hidraulik dan Resirkulasi Optimum Biofiltrasi dengan Media Bioball untuk Peningkatan Kualitas Air Baku
Authors: Suprihatin
Yani, Mohamad
Puspitaningrum, Endah Purwa Ari
Issue Date: 2016
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Pengembangan teknologi proses pengolahan air dan air limbah menjadi semakin menarik dengan terus teridentifikasinya berbagai kontaminan, pertumbuhan penduduk dan industri yang cepat, serta berkurangnya ketersediaan sumber air baku. Satu alternatif proses pengolahan air baku adalah biofiltrasi oleh aktivitas biologi dari biofilm. Penelitian ini bertujuan untuk memerbaiki kualitas air baku dengan biofiltrasi menggunakan bioball, mengukur tingkat kinerja optimasi proses biofiltrasi, serta mengetahui pengaruh perlakuan proses resirkulasi dan waktu tinggal hidraulik (WTH) optimal pada peningkatan kualitas air baku pada pengoperasian bioball biofilter skala reaktor 1000 L. Tahapan penelitian yaitu perancangan reaktor, aklimatisasi, dan uji optimasi. Optimasi pada penelitian ini dilakukan dengan menggunakan Response Surface Method (RSM) dengan rancangan central composite design/CCD. Proses aklimatisasi dicapai selama 35 hari. Solusi optimasi yang direkomendasikan yaitu WTH 2.41 jam dan resirkulasi 0.3 (Qr/Qi). Hasil prediksi titik optimum pada penyisihan parameter-parameter dari COD, KMnO4, ammonium, Total Suspended Solid (TSS) dan warna secara berturut-turut sebesar 62 %, 58%, 71%, 50%, dan 53%.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86453
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F16epa.pdf
  Restricted Access
1.77 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.