Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86328
Title: Pengaruh Multiplikasi Spektrum AM1.5G terhadap Nilai Efisiensi Sel Surya Multijunction Al0.3Ga0.7As/InP/Ge
Authors: Sumaryada, Tony Ibnu
Syafutra, Heriyanto
Rohaeni, Siti
Issue Date: 2016
Publisher: Bogor Agricultral University (IPB)
Abstract: Sel surya merupakan teknologi alternatif yang mengkonversi energi matahari menjadi energi listrik. Akan tetapi, efisiensi yang dihasilkan oleh sel surya pada umumnya masih kecil. Peningkatan efisiensi sel surya dapat dilakukan dengan cara menyusun beberapa semikonduktor yang memiliki energi gap berbeda atau biasa disebut dengan istilah multijunction. Efisiensi yang tinggi mampu dihasilkan oleh sel surya multijunction dengan meningkatkan intensitas radiasi yang datang. Pada penelitian ini telah dilakukan pemodelan sel surya multijunction dengan material Al0.3Ga0.7As/InP/Ge mempergunakan program PC1Dv5.9 dan Matlab R2010a. Pemodelan ini mempergunakan AM1.5 G sebagai spektrum masukan dengan variasi konsentrasi masukan 1 sun, 5 suns, 10 suns dan 100 suns, 200 suns. Efisiensi total multijunction Al0.3Ga0.7As/InP/Ge meningkat seiring dengan bertambahnya konsentrasi masukan bahan. Efisiensi bahan meningkat hingga 79% pada konsentrasi 100 suns. Kenaikan intensitas yang terlalu tinggi akan menurunkan efisiensi dari bahan sehingga parameter-parameter lain harus diperhatikan ketika meningkatkan konsentrasi sinar matahari yang datang.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86328
Appears in Collections:UT - Physics

Files in This Item:
File SizeFormat 
G16sro.pdf
  Restricted Access
1.63 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.