Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86067
Title: Manajemen Risiko Produksi Bibit Jamur Tiram Putih Pada Perusahaan Rimba Jaya Mushroom di Kecamatan Ciawi, Bogor.
Authors: Muflikh, Yanti Nuraeni
Anzaluddin
Issue Date: 2016
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Usaha budidaya bibit jamur tiram putih pada perusahaan Rimba Jaya Mushroom memiliki tingkat keberhasilan yang berbeda-beda dalam proses produksinya. Hasil produksi yang berbeda-beda dapat menyebabkan terjadinya fluktuasi hasil produksi yang mengindikasikan terdapat sumber risiko pada proses produksi. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis probabilitas atau frekuensi dan kerugainnya, serta menganalisis alternatif strategi untuk menangani risiko. Metode analisis yang digunakan menggunakan perhitungan standar deviasi, z-score, dan value at Risk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kegagalan produksi disebabkan oleh lima sumber risiko, yaitu: sumber risiko kegagalan pencampuran bahan baku, kegagalan sterilisasi, kegagalan inokulasi, perubahan cuaca dan serangan hama. Sumber risiko kegagalan inokulasi merupakan sumber risiko dengan tingkat probabilitas tertinggi, selanjutnya sumber risiko pencampuran bahan baku, sumber risiko perubahan suhu, sumber risiko kegagalan sterilisasi, dan yang terakhir sumber risiko serangan hama. Alternatif strategi yang dapat digunakan dalam mengatasi sumber risiko tersebut adalah strategi preventif dan strategi mitigasi.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86067
Appears in Collections:UT - Agribusiness

Files in This Item:
File SizeFormat 
H16anz.pdf
  Restricted Access
1.17 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.