Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86032
Title: Analisis Kinerja Koperasi Pegawai Biotek Lipi Dengan Pendekatan Penilaian Tangga Perkembangan
Authors: Muflikh, Yanti Nuraeni
Khoerurijal, Muhammad
Issue Date: 2016
Publisher: Bogor Agricutural University (IPB)
Abstract: Peran koperasi dalam pembangunan perekonomian dapat terwujud dengan adanya peran aktif anggota dalam setiap kegiatan usaha koperasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja koperasi, kontribusi unit usaha agribisnis terhadap pendapatan koperasi dan tingkat partisipasi anggota koperasi. Metode analisis data menggunakan metode Penilaian Tangga Perkembangan (PTP) berdasarkan indikator visi, kapasitas, jaringan kerja dan sumber daya. Hasil analisi menggunakan PTP diperoleh hasil bahwa kinerja koperasi berada pada zona hijau, pada indikator jaringan kerja berada pada zona kuning. Dari analisis Penilaian Tangga Perkembangan dapat diketahui bahwa kinerja koperasi berada dalam kondisi yang baik. Unit usaha agribisnis memberikan kontribusi rata-rata sebesar 27 persen terhadap pendapatan koperasi selama lima tahun terakhir. Melalui uji korelasi dengan menggunakan Rank Spearman dapat diperoleh informasi bahwa terdapat hubungan yang searah antara manfaat sosial dan ekonomi dengan partisipasi anggota pada bidang organisasi, permodalan, dan unit usaha.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/86032
Appears in Collections:UT - Agribusiness

Files in This Item:
File SizeFormat 
H16mkh.pdf
  Restricted Access
1.75 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.