Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/85920
Title: Judging Sapi Friesian Holstein Peserta Kontes Ternak Jawa Barat Menggunakan Unified Score Card
Authors: Komala, Iyep
Al Zahra, Windi
Al Fajri, Muhammad Nur
Issue Date: 2016
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Kontes Ternak Jawa Barat merupakan kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan untuk memberikan penghargaan dan motivasi kepada peternak untuk menghasilkan ternak yang unggul. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan data sekunder dari pencatatan panitia kontes ternak di Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat. Sapi perah peserta kontes diseleksi dari kota dan kabupaten di Provinsi Jawa Barat oleh dinas terkait, setelah itu ternak diseleksi kembali oleh tim juri pusat. Sampel yang diteliti sebanyak 16 ekor sapi Friesian Holstein (FH) betina dari lima kabupaten pada kontes ternak tahun 2012. Sapi peserta kontes berusia 24-36 bulan. Data diproses dengan analisis statistik deskriptif. Berdasarkan hasil judging menggunakan Unified Score Card, sapi FH peserta kontes memiliki rataan skor tertinggi pada variabel kapasitas badan dan skor yang terendah pada variabel ambing. Koefisien keragaman variabel-variabel yang dinilai paling tinggi pada variabel ambing dan paling rendah pada variabel sifat perah. Berdasarkan hasil judging, diperoleh tiga juara kontes ternak yang dapat dijadikan induk unggul. Juara pertama kontes ternak bernama Dolar berasal dari Kabupaten Garut dengan skor 85 dan termasuk kategori Very Good. Juara kedua bernama Bentang berasal dari Kabupaten Bandung Barat dengan skor 80 dan termasuk kategori Good Plus. Juara ketiga bernama Si Belang yang berasal dari Kabupaten Bandung dengan skor 78.5 dan termasuk kategori Good. Sebanyak 9 ekor ternak peserta kontes masih dalam kategori fair dan poor.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/85920
Appears in Collections:UT - Animal Production Science and Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
D16mna.pdf
  Restricted Access
10.7 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.