Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/85703
Title: Kajian Empirik Akurasi Prediksi Klasifikasi Metode Rotation Forest
Authors: Sartono, Bagus
Suhaeni, Cici
Raharjo, Mulianto
Issue Date: 2016
Publisher: Bogor Agricutural University (IPB)
Abstract: Klasifikasi adalah salah satu metode statistika yang dapat digunakan ketika peubah respon bersifat kategorik. Rotation forest membuat beberapa pohon gabungan dari sumbu peubah yang telah dirotasi menggunakan analisis komponen utama. Sebelum penelitian ini dilakukan, ada 13 penelitian di Departemen Statistika IPB mengenai klasifikasi dengan berbagai metode yang sudah dilakukan. Rataan tingkat akurasi klasifikasi ketiga belas penelitian tersebut adalah 81.47%. Nilai tersebut sudah cukup baik namun masih terdapat rataan kesalahan klasifikasi sebesar 18.53%. Rataan kesalahan klasifikasi pada penelitian sebelumnya tersebut menjadi hal yang menarik untuk diteliti dengan metode rotation forest. Rotation forest merupakan metode pohon gabungan yang paling akurat dibanding metode gabungan lainnya. Tujuan dari penelitian ini mengevaluasi metode rotation forest secara empirik dalam menghasilkan prediksi klasifikasi yang lebih baik. Sebagian besar data penelitian tersebut dapat diperbaiki dengan menggunakan metode rotation forest. Rataan tingkat akurasi klasifikasi meningkat sebesar 4.68%. Akurasi klasifikasi yang dihasilkan cukup konsisten. Selain itu, waktu komputasi yang dibutuhkan untuk menjalankan algoritme rotation forest cukup singkat walaupun data yang digunakan berukuran cukup besar.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/85703
Appears in Collections:UT - Statistics and Data Sciences

Files in This Item:
File SizeFormat 
G16mra1.pdf
  Restricted Access
7.27 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.