Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/85547
Title: Analisis Faktor Produksi Terhadap Pencapaian Produktivitas Kelapa Sawit di Kebun Sei Batang Ulak, PT Ciliandra Perkasa, (First Resources), Riau
Authors: Sudradjat
Nababan, April
Issue Date: 2017
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Magang ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan mengenai budidaya tanaman kelapa sawit dan memperoleh pengalaman kerja dalam pengelolaan kebun kelapa sawit baik secara teknis maupun manajerial, selain itu tujuannya adalah menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi pencapaian produktivitas kelapa sawit. Kegiatan magang dilakukan di Kebun Sei Batang Ulak, PT Ciliandra Perkasa, First Resources, Riau pada bulan Maret hingga Juni 2016. Rata-rata produktivitas tandan buah segar (TBS) kelapa sawit tahun 2011- 2015 adalah 23,79 ton ha-1 tahun-1. variabel yang berpengaruh nyata pada produktivitas di Sei Batang Ulak yaitu hari hujan 6 Bulan Sebelum Panen (BSP), hari hujan (30 BSP), curah hujan (30 BSP), defisit air 0 (BSP), jumlah janjang kosong (6 BSP) dan HK pemanen (0 BSP). Model persamaan yang sesuai dengan peramalan produksi bulanan adalah model I (produktivitas = 0,159 - 0,00562 HH (6 BSP) + 0,000704 CH (30BSP) + 0,00265 Defisit air (0 BSP) + 0,000196 JJK (6 BSP) + 0,000248 HK Pemanen (0 BSP)) dengan selisih atau tingkat kesalahan 0,227% - 12,494%. Model ini nyata secara statistik dengan nilai R2 sebesar 0, 853 artinya model tersebut dapat dijelaskan dengan akurasi sebesar 85,3%
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/85547
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A17ana.pdf
  Restricted Access
22.59 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.