Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/85394
Title: Pemanfaatan Selulosa Frond Sagu untuk Produksi Selo-Oligosakarida secara Hidrolisis Enzimatis.
Authors: Sunarti, Titi Candra
Marvie, Ilham
Issue Date: 2017
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Frond sagu merupakan bagian atas tanaman sagu yang tidak dimanfaatkan pada saat pemanenan batang sagu. Frond sagu memiliki komponen non selulosa yang rendah, sehingga potensial dimanfaatkan sebagai substrat untuk produksi selo-oligosakarida. Selo-oligosakarida adalah oligosakarida fungsional dari hidrolisis selulosa dengan derajat polimerisasi 3-10. Selo-oligosakarida dapat dimanfaatkan sebagai prebiotik yang bermanfaat bagi sistem pencernaan manusia. Enzim selulolitik digunakan sebagai katalis untuk hidrolisis selulosa, dan untuk menghasilkan produk selo-oligosakarida diperlukan ketepatan waktu pada proses hidrolisis. Penelitian ini mengkaji karakteristik frond sagu dan ekstrak selulosa frond sagu, dan pemanfaatannya sebagai substrat untuk produksi selo-oligosakarida. Hasil memperlihatkan setengah bagian atas frond memiliki kandungan serat kasar (35% basis basah) dan komponen selulosa (37% basis basah) yang lebih tinggi dibandingkan bagian bawahnya. Hingga 72 jam proses hidrolisis, diperoleh selo-oligosakarida dengan derajat polimerisasi rata-rata 7.9 dan dextrose equivalente 12.6.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/85394
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F17ima.pdf
  Restricted Access
12.87 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.