Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/85252
Title: Pemodelan Pertumbuhan Dan Produksi Tanaman Sorgum (Sorghum Bicolor L. Moench).
Authors: Suwarto
Purnamawati, Heni
Aznur, Firmansyah
Issue Date: 2017
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Sorgum (Sorghum bicolor L. Moench) merupakan tanaman serealia yang mempunyai potensi besar untuk dikembangkan di Indonesia karena mempunyai daerah adaptasi yang luas. Pemodelan (modelling) didefinisikan sebagai penyederhanaan suatu sistem dengan pendekatan mekanistik yang dapat dijadikan alternatif pendekatan untuk pemahaman proses ekofisiologis maupun prediksi pertumbuhan dan produksi tanaman. Tujuan penelitian adalah menyusun model pertumbuhan dan produksi tanaman sorgum. Percobaan untuk memperoleh nilai peubah pertumbuhan sebagai input model dilaksanakan mulai bulan Juli 2015 sampai November 2015 di kebun Percobaan Cikabayan IPB, Darmaga, Bogor. Percobaan dilakukan menggunakan rancangan acak kelompok dengan lima perlakuan dan lima ulangan. Perlakuan pemupukan terdiri dari dosis 0, 50, 100, 150, dan 200% dari acuan pemupukan N sebesar 120 kg ha-1. Penanaman dilakukan dengan cara ditugal dengan jarak tanam 75 cm x 25 cm. Setiap lubang tanam ditanami 4 butir benih sorgum, dan dijarangkan 2 tanaman perlubang setelah tumbuh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemupukan N tidak mempengaruhi nilai input peubah model pertumbuhan dan produksi tanaman. Pertumbuhan dan produksi tanaman sorgum dapat dibuat suatu model yang terdiri dari sub model perkembangan, sub model pertumbuhan, dan sub model neraca air. Model pertumbuhan dan produksi tanaman sorgum mampu menduga lebih dari 80% jumlah peubah pertumbuhan dan produksi tanaman yang telah divalidasi tidak berbeda nyata dengan hasil aktual.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/85252
Appears in Collections:MT - Agriculture

Files in This Item:
File SizeFormat 
2017faz.pdf
  Restricted Access
20.05 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.