Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/84931
Title: Pengaruh Gaya Pengasuhan dan Karakter terhadap Kepuasan Hidup Mahasiswa Tingkat Pertama Institut Pertanian Bogor
Authors: Alfiasari
Novianti, Dyanza Sri
Issue Date: 2016
Publisher: Bogor Agricultral University (IPB)
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh gaya pengasuhan dan karakter terhadap kepuasan hidup mahasiswa tingkat pertama di IPB. Penelitian ini menggunakan desain cross sectional study. Populasi merupakan mahasiswa tingkat pertama IPB yang memiliki orang tua lengkap. Contoh berjumlah 102 orang, dipilih menggunakan metode multi-stage random sampling. Hasil menunjukkan bahwa semakin positif gaya pengasuhan yang diterapkan ayah dan ibu maka semakin kuat karakter yang dimiliki mahasiswa, semakin positif gaya pengasuhan ayah maka semakin puas mahasiswa terhadap hidupnya. Uji pengaruh menemukan bahwa karakter memiliki pengaruh yang lebih besar pada kepuasan hidup mahasiswa dibandingkan dengan gaya pengasuhan. Gaya pengasuhan ayah lebih memengaruhi karakter mahasiswa dibandingkan dengan gaya pengasuhan ibu. Penelitian ini menegaskan pentingnya peran ayah dalam pengasuhan terhadap karakter dan kepuasan hidup mahasiswa.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/84931
Appears in Collections:UT - Family and Consumer Sciences

Files in This Item:
File SizeFormat 
I16dsn.pdf
  Restricted Access
733.57 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.