Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/84620
Title: Profil Tekanan Darah Normal Tikus Putih (Rattus Norvegicus) Galur Wistar Dan Sprague-Dawley
Authors: Sajuthi, Dondin
Darusman, Huda Shalahudin
Fauziyah, Kanti Rahmi
Issue Date: 2016
Publisher: Bogor Agricultral University (IPB)
Abstract: Tikus putih (Rattus norvegicus) merupakan hewan coba yang digunakan untuk penelitian biomedik. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan nilai tekanan darah normal tikus putih dengan galur (Wistar dan Sprague-Dawley) dan jenis kelamin yang berbeda melalui pengukuran tekanan darah non-invasive. Pengukuran tekanan darah dengan menggunakan instrumen CODA® pada 20 ekor tikus putih. Profil tekanan darah yang diukur meliputi tekanan darah sistolik, diastolik, tekanan arteri rata-rata, denyut jantung, dan aliran darah pada ekor. Nilai tekanan darah sistolik, diastolik, dan tekanan arteri rata-rata pada galur Sprague-Dawley lebih tinggi secara signifikan (P<0.05) dibandingkan Wistar. Tikus putih galur Sprague-Dawley jantan memiliki profil tekanan darah diastolik dan tekanan arteri rata-rata yang lebih tinggi secara signifikan (P<0.05) dibandingkan betina. Galur Wistar jantan menunjukkan profil tekanan darah yang lebih tinggi dibandingkan betina namun tidak berbeda secara signifikan (P>0.05). Sprague-Dawley jantan menunjukkan hasil tekanan darah diastolik dan tekanan arteri rata-rata yang lebih tinggi secara signifikan (P<0.05) dibandingkan Wistar jantan.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/84620
Appears in Collections:UT - Veterinary Clinic Reproduction and Pathology

Files in This Item:
File SizeFormat 
B16krf.pdf
  Restricted Access
730.28 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.