Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/84358
Title: Aplikasi Pelapisan Lidah Buaya (Aloe Vera L.) Untuk Meningkatkan Daya Simpan Buah Pepaya Callina (Carica Papaya L. Ipb9)
Authors: Darmawati, Emmy
Hasanah, Alimatul
Issue Date: 2017
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Pepaya callina merupakan produk yang mudah rusak sehingga tidak dapat disimpan lama. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan menggunakan pelapisan lidah buaya karena ramah lingkungan. Tujuan dari penelitian ini adalah mengkaji formulasi pembuatan larutan lidah buaya untuk bahan coating serta mengetahui pengaruh konsentrasi lidah buaya dan tingkat kematangan terhadap perubahan mutu pepaya dan pertumbuhan mikroorganisme selama penyimpanan. Pelapisan dilakukan pada 2 tingkat kematangan pepaya callina (60% dan 80%) dengan 3 konsentrasi lidah buaya (0%, 20%, dan 33%) dan disimpan pada suhu ruang (25-30 OC) selama 10 hari. Parameter mutu yang diukur yaitu susut bobot, kadar air, warna kulit, nilai L kulit, warna daging, kekerasan, total padatan terlarut, dan jumlah mikroba. Hasil yang didapat menunjukkan konsentrasi lapisan lidah buaya yang sesuai untuk pepaya callina kematangan 60% adalah 33% dan kematangan 80% adalah 20%. Pada 10 hari penyimpanan, panelis lebih menyukai pepaya callina kematangan 80% dengan konsentrasi lidah buaya 20% (K1M2) karena sudah mencapai kondisi optimum untuk dikonsumsi, sementara pepaya callina kematangan 60% dengan konsentrasi lidah buaya 33% (K2M1) kondisinya belum optimal dan diduga sampai dengan hari ke-17 masih layak untuk dikonsumsi. Parameter warna daging buah mulai diterima panelis pada hari ke-4, warna kulit pada hari ke-6, rasa dan kekerasan buah pada hari ke-8.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/84358
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F17aha.pdf
  Restricted Access
19.11 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.