Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/84092
Title: Pengetahuan, Sikap, dan Tindakan Masyarakat Kecamatan Medan Tuntungan Kota Medan Mengenai Penyakit Rabies.
Authors: Ilyas, Abdul Zahid
Wicaksono, Ardilasunu
Tampubolon, Sarah Minarni
Issue Date: 2016
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Rabies adalah penyakit zoonotik yang disebabkan oleh virus, ditularkan melalui kontak dengan saliva, gigitan, atau cakaran hewan yang terinfeksi. Penderita rabies selalu diakhiri dengan kematian, namun dapat dicegah dengan vaksinasi. Keberhasilan vaksinasi tergantung dari kesadaran pemilik anjing terhadap rabies. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur tingkat pengetahuan, sikap, dan tindakan pemilik anjing Kecamatan Medan Tuntungan Kota Medan terhadap rabies; menganalisis hubungan karakteristik dengan pengetahuan pemilik, hubungan pengetahuan dengan sikap, dan hubungan sikap dengan tindakan pemilik anjing terhadap rabies; serta mengidentifikasi faktor yang memengaruhi tindakan responden terhadap rabies. Metode yang digunakan adalah kajian lintas seksional. Besaran sampel ditentukan menggunakan selang kepercayaan 95%, persentase dugaan 50%, dan tingkat kesalahan 10%, sehingga diperoleh besaran sampel sebanyak 81 sampel pemilik anjing dari 9 kelurahan di Kecamatan Medan Tuntungan. Data diperoleh melalui wawancara kepada responden dengan menggunakan kuesioner yang disusun secara terstruktur. Hasil penelitian menunjukkan tingkat pengetahuan, sikap, dan tindakan mayoritas responden berada pada kategori sedang. Terdapat hubungan yang nyata antara tingkat pendidikan dengan pengetahuan (p=0.014; r=0.273), tingkat pendapatan dengan pengetahuan (p=0.003; r=0.327), dan tingkat pengetahuan dengan sikap (p=0.003; r=0.381). Selain itu, juga diperoleh hubungan yang nyata antara sikap dan tindakan (p=0.037; r=0.236).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/84092
Appears in Collections:UT - Animal Disease and Veterinary Health

Files in This Item:
File SizeFormat 
B16smt.pdf
  Restricted Access
13.21 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.