Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/83645
Title: Nilai Ekonomi Sumberdaya Air Kawasan Curug Sawer, Situgunung, Sukabumi.
Authors: Kusumastanto, Tridoyo
Nuva
Astri, Intan Kusuma
Issue Date: 2017
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Kawasan Curug Sawer, Situgunung yang terletak di Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP) merupakan daerah tangkapan air yang mengalir ke Sungai Cigunung. Kawasan ini memiliki arti penting dalam berbagai aktivitas ekonomi, seperti sumber air untuk PDAM Tirta Bumi Wibawa Sukabumi, pengairan daerah pertanian di Kabupaten Sukabumi, dan sebagai tempat wisata alam. Pemanfaatan atas sumberdaya air Curug Sawer yang dilakukan oleh masyarakat dan instansi dilakukan tanpa mengeluarkan biaya, sehingga ada kecenderungan pemanfaatan sumberdaya air dilakukan secara berlebihan dan tidak memperhatikan keberlanjutan dari sumberdaya air tersebut. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui karakteristik pemanfaatan sumberdaya air Curug Sawer, mengestimasi nilai ekonomi dari setiap pemanfaatan sumberdaya air Curug Sawer, serta kelembagaan dalam pemanfaatan sumberdaya air Curug Sawer. Nilai ekonomi kawasan Curug Sawer yang diestimasi dengan metode biaya perjalanan dan WTP menunjukkan hasil sebesar Rp 44.694.187.619,05 per tahun. Sumberdaya air Curug Sawer dimanfaatkan oleh banyak pihak, aktor yang berperan dalam pemanfaatan sumberdaya air Curug Sawer saling berkaitan satu sama lain dalam pemanfaatan sumberdaya air Curug Sawer dan untuk menjaga kelestarian Curug Sawer.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/83645
Appears in Collections:UT - Resources and Environmental Economic

Files in This Item:
File SizeFormat 
H17ika.pdf
  Restricted Access
37.83 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.