Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/83640
Title: Analisis Pengaruh Online Marketing terhadap Keputusan Pembelian (Studi Kasus Hotel di Bogor).
Authors: Najib, Mukhamad
Putri, Fadia Hadyani
Issue Date: 2017
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih, penggunaan internet sudah tidak asing lagi dalam memasarkan suatu produk atau jasa dengan menggunakan media internet yaitu melalui online marketing. Hotel Arch, Hotel Braja Mustika dan Hotel Whiz Prime merupakan salah satu hotel di Bogor yang menerapkan online marketing dan sebagai salah satu cara mempromosikan hotel kepada konsumen. Penelitian ini bertujuan (1) menganalisis karakteristik konsumen Hotel Arch, Hotel Braja Mustika dan Hotel Whiz Prime (2) pengaruh online marketing terhadap keputusan pembelian (3) faktor yang mempengaruhi online marketing terhadap keputusan pembelian. Metode penarikan sampel yang digunakan yaitu non-probability sampling dengan teknik convenience sampling dan diperoleh sampel sebanyak 120 responden dengan menggunakan rumus Slovin. Data diolah menggunakan analisis regresi linier berganda. Dari hasil penelitian diperoleh kesimpulan karakteristik konsumen Hotel Arch, Hotel Braja Mustika dan Hotel Whiz Prime didominasi usia 28-34 tahun dengan pengeluaran sebesar Rp 2.000.001-Rp 5.000.000 yang bekerja sebagai pegawai bank dan berjenis kelamin perempuan. Online marketing berpengaruh terhadap keputusan pembelian Hotel Arch, Hotel Braja Mustika dan Hotel Whiz Prime dengan pengaruh sebesar 40.8% dan variabel online marketing yang paling berpengaruh terhadap keputusan pembelian yaitu kepercayaan dan kualitas informasi.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/83640
Appears in Collections:UT - Management

Files in This Item:
File SizeFormat 
H17fhp.pdf
  Restricted Access
20.46 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.