Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/83360
Title: Uji Termofisik Lilin Parafin Sebagai Bahan Penyimpan Panas dan Pemanfaatannya untuk Pemanasan Udara.
Authors: Nelwan, Leopold Oscar
Lubis, M. Faisal
Issue Date: 2017
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Parafin merupakan salah satu bahan penyimpan panas laten yang telah banyak diaplikasikan sebagai penyimpan panas. Pada penelitian ini dilakukan pengujian termofisik parafin dengan metode t-history Hong, Kravvaritis dan metode t-history Kravvaritis yang telah dimodifikasi. Dua jenis perlakuan dilakukan untuk mengamati pengaruh penggunaan parafin baru dan yang telah digunakan terhadap sifat-sifat termofisiknya. Selanjutnya, parafin dimanfaatkan sebagai bahan penyimpan panas laten pada sistem pemanas udara, yang terdiri atas tangki air, elemen pemanas, tangki parafin, penukar panas, radiator dan blower. Rata-rata nilai titik leleh, panas spesifik fase padat dari kedua metode pertama di atas yaitu 58.72 °C, 3.99 kJ/kg°C, 6.13 kJ/kg°C, dengan nilai panas latennya yaitu 135.04 kJ/kg dan 198.69 kJ/kg. Modifikasi metode Kravvaritis II memiliki nilai panas laten yang lebih mendekati literatur, yaitu 187.34 kJ/kg. Parafin memberikan energi panas sebesar 1179.56 kJ dari pemanasan udara 3178.55 kJ pada laju aliran massa udara 0.0231 kg/s dan energi panas sebesar 1144.87 kJ dari pemanasan udara 1917.25 kJ pada laju aliran massa 0.0116 kg/s.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/83360
Appears in Collections:UT - Agricultural and Biosystem Engineering

Files in This Item:
File SizeFormat 
F17mfl.pdf
  Restricted Access
16.79 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.