Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/83090
Title: Keterkaitan Lingkungan Kerja, Dukungan Suami, Dan Body Image Dengan Durasi Pemberian Asi Eksklusif Pada Karyawan Wanita Di Balai Kota Bekasi
Authors: Damanik, M Rizal Martua
Roosita, Katrin
Annisa, Zahrifa
Issue Date: 2015
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara pengetahuan tentang ASI, lingkungan kerja, dukungan suami, dan body image dengan durasi pemberian ASI eksklusif pada karyawan wanita di Balai Kota Bekasi. Desain penelitian adalah cross sectional study dan pemilihan lokasi penelitian didasarkan atas tersedianya fasilitas Pojok ASI di tempat kerja. Sejumlah 30 karyawan diikutsertakan dalam penelitian ini. Penelitian dilaksanakan pada bulan Maret-Mei 2015. Rata-rata durasi pemberian ASI eksklusif contoh 16 minggu. Tingkat pengetahuan contoh tergolong 10% rendah, 50% sedang, dan 40% tinggi. Sebanyak 60% lingkungan kerja contoh tergolong baik. Sebagian besar dukungan suami contoh tergolong sedang (43%) dan tinggi (43%). Contoh yang memiliki body image positif sebanyak 60%. Durasi pemberian ASI eksklusif akan lebih lama pada contoh yang memiliki tingkat pengetahuan tentang ASI yang lebih tinggi (p<0.05; r=0.429), lingkungan kerja yang baik (p<0.01; r=0.463), dukungan suami yang tinggi (p<0.01; r=0.558), dan body image yang positif (p<0.05; r=-0.449).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/83090
Appears in Collections:UT - Nutrition Science

Files in This Item:
File SizeFormat 
I15zan.pdf
  Restricted Access
735.95 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.