Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/82074
Title: Pengaruh Waktu Tanam dan Giberelin terhadap Pembungaan Bawang Merah dan Produksi TSS (True Shallot Seed)
Authors: Sopha, G. A.
Widodo, W. D.
Poerwanto, R.
Palupi, E. R.
Issue Date: Aug-2016
Publisher: Perhimpunan Agronomi Indonesia
Abstract: True shallot seed (TSS) adalah metode alternatif untuk mendapatkan bibit bawang merah. Produksi TSS di Indonesia masih rendah dikarenakan fotoperiode dan suhu yang tidak mendukung terjadinya inisiasi pembungaan. Adanya deklanasi matahari menyebabkan perbedaan panjang hari sehingga waktu tanam diduga berpengaruh terhadap pembungaan, selain itu pembungaan dipengaruhi oleh hormon tanaman diantaranya adalah giberelin. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui waktu tanam serta konsentrasi giberelin yang terbaik dalam produksi TSS. Penelitian di laksanakan di Kebun Percobaan Margahayu Lembang 1250 m dpl pada bulan Juni 2011 sampai dengan Agustus 2012, dengan Rancangan Split Plot, dengan waktu tanam sebagai petak utama dan perlakuan GA3 sebagai anak petaknya. Petak utama adalah terdiri atas :(W1) Minggu IV Juni 2011, (W2) Minggu IV September 2011, (W3) Minggu IV Desember 2011, (W4) Minggu IV Maret 2012. Anak petak terdiri atas: (g1) 0 (tanpa zpt), (g2) GA3 50 ppm, (g3) GA3 100 ppm, (g4) GA3 200 ppm. Hasil penelitian menunjukkan bahwa waktu tanam dan GA3 berinteraksi terhadap peubah jumlah umbel yang dipanen dan persentase buah bernas. Jumlah umbel yang dipanen tertinggi diperoleh pada waktu tanam Desember x giberelin 50 dan 200 ppm serta waktu tanam Maret x giberelin 0 dan 50 ppm sementara persentase buah bernas tertinggi diperoleh pada waktu tanam Maret x GA3 200 ppm. Waktu tanam terbaik untuk pembungaan bawang merah adalah Desember sementara waktu tanam terbaik untuk produksi TSS adalah Maret. Konsentrasi giberelin terbaik adalah 200 ppm. Giberelin berpengaruh tehadap produksi TSS dengan meningkatkan jumlah buah per umbel serta jumlah buah bernas per umbel.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/82074
ISBN: 978-602-601-080-3
Appears in Collections:Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
PROPERASI2016_RPO_WDW.pdf2.49 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.