Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/81695
Title: Faktor-Faktor Yang Memengaruhi Keputusan Membeli Majalah Elshinta
Authors: Pandjaitan, Nora H.
Sukmawati, Anggraini
Kusumagiri, Beniko
Issue Date: 2016
Publisher: Bogor Agricutural University (IPB)
Abstract: Di Indonesia, terdapat banyak majalah yang membahas dunia kewirausahaan dan bisnis Usaha Kecil Menengah (UKM) seperti majalah Elshinta, Ide Bisnis, Bisnis UKM, UKM Indonesia, Majalah Digital Bisnis UKM, Majalah Usaha Mikro dan Kecil Menengah (UMKM), dan Tabloid Info Business Opportunity Indonesia. Kehadiran majalah-majalah itu menunjukkan bahwa pemberitaan mengenai aktivitas UKM dianggap menarik dan diminati oleh para pembaca. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis faktor-faktor internal dan eksternal yang memengaruhi keputusan membeli majalah Elshinta serta menganalisis faktor utama yang berpengaruh dalam pembelian majalah Elshinta. Pendekatan dalam penelitian ini adalah pendekatan deskriptif kuantitatif, dengan pengambilan contoh teknik simple random. Kerangka contoh yang digunakan adalah seluruh pembaca majalah Elshinta. Pembaca yang aktif dan terdaftar dalam database penerbit sejumlah 1.500 orang dan terpilih 100 responden yang diminta pendapatnya melalui kuesioner. Analisis data menggunakan regresi linear berganda. Berdasarkan hasil analisis regresi linear sederhana yang diuji dengan uji t didapatkan bahwa harga, mutu produk, bauran promosi dan citra merek berpengaruh nyata dan positif secara parsial terhadap keputusan membeli majalah Elshinta. Dengan uji F didapatkan bahwa harga, mutu produk, bauran promosi, dan citra merk perusahaan secara bersama-sama (simultan) dianggap penting dan berpengaruh nyata dalam meningkatkan keputusan membeli majalah Elshinta. Dari hasil analisis pengujian dengan menggunakan SPSS didapatkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara variabel mutu produk, bauran promosi, dan citra merk terhadap keputusan membeli majalah Elshinta. Konten kewirausahaan pada majalah Elshinta adalah rubrik yang sangat direkomendasikan bagi pengusaha pemula dalam mencari peluang bisnis dan referensi bisnis dari tokoh-tokoh kewirausahaan. Untuk itu majalah Elshinta terus berusaha menampilkan usaha-usaha yang sedang menjadi topik pembicaraan di masyarakat. Untuk lebih meningkatkan penjualan majalah Elshinta perlu bekerjasama dengan instansi pendidikan dan atau universitas, terutama untuk materi kewirausahaannya sehingga para siswa ataupun mahasiswa memiliki gambaran nyata mengenai kewirausahaan. Majalah Elshinta perlu mempertahankan penerapan strategi product, price, place dan promotion (4P).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/81695
Appears in Collections:MT - Professional Master

Files in This Item:
File SizeFormat 
2016bku.pdf
  Restricted Access
18.33 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.