Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/81403
Title: Kinerja Pelabuhan Perikanan Nusantara (Ppn) Kejawanan Cirebon Dan Strategi Pengembangannya
Authors: Solihin, Iin
Wisudo, Sugeng Hari
Al Bayyinah, Auliya
Issue Date: 2016
Publisher: Bogor Agricutural University (IPB)
Abstract: Pelabuhan perikanan merupakan tempat penunjang aktivitas perikanan yang dapat membantu perkembangan ekonomi masyarakat di sekitarnya atau masyarakat luas. Salah satu Pelabuhan tipe B yang berada di Provinsi Jawa Barat adalah PPN Kejawanan yang terletak di Kota Cirebon. Aktifitas perikanan di PPN Kejawanan seperti pendaratan ikan, pengolahan ikan, dan pemasaran ikan yaitu sedikit. Berdasarkan kondisi diatas peneliti ini ingin mengetahui tingkat kinerja PPN Kejawanan. Selain kinerja pelabuhan salah satu penunjang keberhasilan pengembangan pelabuhan adalah tingkat kepuasan nelayan terhadap pelayanan yang di berikan pelabuhan. Sehingga dapat dipilih suatu rumusan strategi yang tepat untuk pengembangan PPN Kejawanan ke depannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk menentukan nilai kinerja PPN Kejawanan, menganalisis tingkat kepuasan nelayan terhadap pelayanan PPN Kejawanan, dan merumuskan strategi pengembangan PPN Kejawanan. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode deskriftif dan studi kasus. Metode deskriftif digunakan untuk mengumpulkan data mengenai aktifitas dan kondisi PPN Kejawanan. Studi kasus digunakan untuk mengetahui kinerja operasional, tingkat kepuasan nelayan dan stategi peningkatan kinerja PPN Kejawanan. Penentuan Kinerja PPN Kejawanan menggunakan analisis Scoring Method, Kepuasan nelayan di PPN Kejawanan menggunakan analisis Importance and Performance Analysis (IPA) dan Customer Statisfaction Index (CSI), dan Penentuan strategi pengembangan PPN Kejawanan menggunakan analisis SWOT. Hasil evaluasi kinerja operasional PPN Kejawanan adalah 88,25 dan masuk kedalam kategori sangat baik. Hasil pencapaian kinerja yang belum maksimal terdapat pada sub parameter Sistem Informasi Statistik Perikanan Tangkap Pelabuhan (SISKA), kedalaman kolam pelabuhan, fasilitas pemasaran dan distribusi ikan, produksi perikanan, frekuensi kunjungan kapal, pelayanan pengolahan hasil perikanan di WKOPP, dan penyerapan tenaga kerja. Hasil analisis tingkat kepuasan nelayan menunjukan bahwa nelayan sudah merasa sangat puas terhadap pelayanan yang diberikan oleh pihak pelabuhan. Tetapi masih terdapat dua atribut yang belum memuaskan nelayan yaitu penanganan keluhan nelayan; dan petugas mengetahui, mamahami kebutuhan dan keinginan nelayan. Strategi yang bisa digunakan untuk pengembangan pelabuhan kedepannya yaitu memperluas daerah pemasaran hasil tangkapan dengan cara menambah daerah pemasaran, memberi nilai tambah pada produk atau mengubah jumlah kuota pengiriman; pengoptimalan lahan pelabuhan untuk menumbuhkan investasi di area pelabuhan; pemeliharaan kolam pelabuhan secara rutin untuk mendorong daya tarik kapal-kapal beraktifitas dan sebagai pendukung berkembangnya kawasan minapolitan; peningkatan kualitas SDM (petugas PPNK); penyediaan informasi daerah penangkapan ikan potensial sehingga nelayan bisa menangkap ikan dengan kondisi yang lebih baik; peningkatan sistem koordinasi antar pelabuhan perikanan di sekitar PPN Kejawanan untuk mendukung persaingan antar pelabuhan; Pemeliharaan kolam pelabuhan secara v rutin dalam upaya mempertahankan kapasitas kolam pelabuhan sehingga dapat mengatasi persaingan antar pelabuhan di sekitar PPN Kejawanan.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/81403
Appears in Collections:MT - Fisheries

Files in This Item:
File SizeFormat 
2016aab.pdf
  Restricted Access
32.4 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.