Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/80866
Title: Analisis Pendapatan Dan Kontribusi Usaha Penggemukan Sapi Pedaging Terhadap Pendapatan Rumahtangga Di Desa Janggan, Kecamatan Poncol, Kabupaten Magetan
Authors: Sehabudin, Ujang
Lestariningsih
Issue Date: 2015
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Bogor Agricultural University (IPB)
Bogor Agricultural University (IPB)
Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Kabupaten Magetan merupakan salah satu daerah pengembangan usaha penggemukan sapi pedaging di Jawa Timur. Salah satu daerah yang menjadi daerah pengembangan di Kabupaten Magetan yaitu di Kecamatan Poncol, Desa Janggan. Kebutuhan akan daging sapi semakin meningkat yang menyebabkan usaha penggemukan daging sapi juga semakin berkembang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis struktur biaya dan pendapatan usaha penggemukan sapi pedaging, menganalisis pendapatan rumah tangga peternak sapi pedaging, menganalisis kontribusi pendapatan dari usaha penggemukan sapi pedaging terhadap pendapatan rumahtangga peternak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis pendapatan usahaternak, analisis pendapatan rumahtangga peternak, dan analisis kontribusi usahaternak terhadap pendapatan rumahtangga. Hasil penelitian menunjukkan bahwa besar pendapatan usaha penggemukan sapi pedaging atas biaya tunai sebesar Rp 33 233 718,03 per peternak per tahun. Pendapatan usaha penggemukan sapi pedaging atas biaya tunai menunjukkan bahwa usaha tersebut menguntungkan secara ekonomi dilihat dari nilai R/C lebih dari satu sebesar 1,79. Rata-rata total pendapatan rumahtangga peternak sapi pedaging per tahun di Desa Janggan sebesar Rp 88 724 289,45 per peternak per tahun. Tingkat kontribusi usahaternak, usahaternak sapi pedaging di Desa Janggan tergolong sebagai cabang usaha karena tingkat kontribusi usahaternak sapi pedaging sebesar 37,46%.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/80866
Appears in Collections:UT - Resources and Environmental Economic

Files in This Item:
File SizeFormat 
H15les.pdf
  Restricted Access
2.1 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.