Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/80240
Title: Ketahanan Penetrasi Dan Sifat Fisik Tanah Pada Penggunaan Lahan Budidaya Monokultur
Authors: Purwakusuma, Wahyu
Putro Tejo Baskoro, Dwi
Nafisah, Faniyosi
Issue Date: 2016
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Ketahanan penetrasi tanah merupakan cerminan mudah tidaknya tanah ditembus oleh akar tanaman. Akar tanaman harus mampu menembus tanah tanpa adanya hambatan untuk menyerap air dan hara yang dibutuhkan tanaman. Ketahanan penetrasi pada tanah dipengaruhi oleh kadar air tanah, tekstur, bobot isi, dan kandungan bahan organik. Sifat-sifat tanah tersebut sampai tahap tertentu dipengaruhi oleh penggunaan lahan yang berbeda. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketahanan penetrasi tanah serta kaitannya dengan sifat tanah latosol pada penggunaan lahan budidaya monokultur; kebun buah naga, kebun jeruk, kebun jambu dan semak belukar sebagai kontrol. Ketahanan penetrasi diukur dengan alat penetrometer saku pada tiap-tiap penggunaan lahan. Pengamatan lapang terhadap nilai ketahanan penetrasi yang dilakukan selama tujuh hari berurut-urut menghasilkan pola grafik yang semakin meningkat seiring bertambahnya hari tidak hujan. Ketahanan penetrasi tanah pada berbagai penggunaan lahan dari tertinggi hingga terendah secara berurut-urut adalah pada kebun jeruk, kebun buah naga, kebun jambu dan semak belukar. Ketahanan penetrasi tanah pada kondisi kadar air tanah minimum dari tertinggi hingga terendah secara urut pada kedua kedalaman 0-20cm dan 20-40cm adalah pada kebun jeruk 4.45kg/cm² dan 4.08kg/cm² dengan kadar air 26.80% dan 32.78%, kebun buah naga 4.38kg/cm² dan 3.85kg/cm² dengan kadar air 31.25% dan 36.59%, kebun jambu 4.27kg/cm² dan 3.80kg/cm² dengan kadar air 29.06% dan 38.65% dan semak belukar 4.19kg/cm² dan 3.87kg/cm² dengan kadar air 29.06% dan 27.03%. Setiap penggunaan lahan setelah tujuh hari tidak turun hujan mengalami peningkatan ketahanan penetrasi pada kedua kedalaman seiring bertambahnya hari tidak hujan namun secara umum belum menghambat perkembangan akar khususnya pada tanaman tahunan. .
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/80240
Appears in Collections:UT - Soil Science and Land Resources

Files in This Item:
File SizeFormat 
A16fna.pdf
  Restricted Access
12.48 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.